• socmed Facebook icon
  • socmed Instagram icon
  • socmed Twitter icon
  • socmed Youtube icon
Tokopedia
Tokopedia Blog - Home
MORE STORIES

5 Alat Makeup Drugstore yang Wajib Dimiliki Pemula

23 August 2017
Share
5 Alat Makeup Drugstore yang Wajib Dimiliki Pemula

Hai, Toppers! Bagi yang baru mengenal dunia makeup, pasti bingung melihat berbagai jenis alatnya sampai gak tau harus mulai dari mana? Ditambah dengan harga yang beragam, mulai dari puluhan hingga jutaan rupiah. Nah, kali ini Tokopedia akan membantumu temukan lima alat makeup terjangkau yang cocok buat para pemula. Yuk, cek apa saja!

  1. BB Cream

(Sumber gambar: freepik.com)

Makeup wajah yang paling mudah dipakai oleh pemula pastinya BB cream. BB cream menutupi noda-noda di wajah, namun tetap terasa ringan saat dipakai. Tersedia juga BB cream untuk semua tipe kulit, mulai dari kulit kering hingga berminyak atau kombinasi.

  1. Blush on & Bronzer

(Sumber gambar: freepik.com)

Blush on sebagai pemerah pipi dan bronzer untuk mempertegas garis wajah juga gak kalah penting, lho! Untuk pemula, pilihlah blush on berwarna merah muda atau mauve dengan kadar glitter yang rendah. Bronzer yang kamu pilih idealnya bernuansa keabu-abuan dan gak kelihatan orange. Bagi pemula, bronzer juga bisa digunakan untuk contouring pipi dan hidung tanpa terlihat tebal.

(Sumber gambar: freepik.com)

Dengan maskara yang tepat, mata kamu akan kelihatan segar dan mencolok. Untuk cewek-cewek Asia, coba cari maskara yang sikatnya tipis dan kecil supaya bisa menangkap semua bulu mata.

  1. Pensil Alis

(Sumber gambar: freepik.com)

Kamu pasti tahu kan alis bisa mengubah wajah seseorang secara drastis? Nah, untuk pemula, kamu cuma butuh pensil alis yang warnanya sesuai dengan warna rambut dan ikuti bentuk alami alismu untuk efek alis yang rapi dan tebal. Jangan lupa mengukir dengan garis-garis halus ya, Toppers! Jangan sampai setebal Shinchan, hehe.

  1. Lipstik Siang dan Malam

(Sumber gambar: freepik.com)

Pilihan warna lipstik yang bukan main banyaknya, bisa membingungkan pemula sepertimu. Padahal kamu sebenarnya cuma butuh dua tipe lipstik, lipstik siang dan lipstik malam. Artinya apa, tuh? Lipstik siang biasanya bernuansa merah muda atau nude yang cocok dipakai untuk aktivitas sehari-hari. Lipstik malam warnanya lebih gelap atau mencolok, contohnya ungu atau merah marun. Mudah kan, Toppers?

 

Nah, Toppers, itulah lima alat makeup yang harus dicoba semua pemula. Makeup yang dipilih mudah diaplikasikan dan cocok untuk semua warna kulit. Jadi, tunggu apa lagi? Temukan makeup sempurnamu dimulai dari Tokopedia.

 

Share
TokopediaTokopedia

Related Articles

Koleksi Makeup Natural Ala Natasha Wilona. Wajib Ada di Tas Kamu!
Entertainment
Koleksi Makeup Natural Ala Natasha Wilona. Wajib Ada di Tas Kamu!
© 2009-2023, PT Tokopedia