Sedang cari tas pria yang harganya miring namun model dan kualitasnya ciamik? Berikut ini brand tas lokal pria yang bisa jadi pertimbanganmu.
Sedang menimbang-nimbang untuk mengganti tas lama yang sudah usang? Jika belum menemukan pilihan, ada baiknya untuk melihat deretan produsen tas lokal pria di bawah ini.
Tidak hanya harganya yang lebih ramah dari tas impor buatan merek luar negeri, berbagai tas buatan Indonesia di bawah ini kualitasnya bukan main-main. Tidak heran jika tas-tas di bawah ini sedang sangat dicari oleh anak-anak muda.
Simak selengkapnya dan tentukan favoritmu!
Baca Juga: Deretan Merk Hoodie Pria Terbaik dari Lokal hingga Impor
Tas Pria Brand Lokal Terbaik 2024
Tanpa panjang lebar lagi, yuk disimak rekomendasi 11 tas lokal pria yang sedang naik daun di tahun 2024 berikut:
1. Harloth
Harloth adalah brand lokal yang berkolaborasi bersama para perajin terampil di Indonesia. Harloth.id memiliki produk dengan kualitas terbaik seperti backpack / ransel, Sling bag / Waist Bag / tas pinggang, dan model tas lainnya. Selain tas, brand satu ini juga menjual produk lainnya seperti jaket, dan juga dompet dengan kualitas yang bukan abal-abal. Semua produk Harloth berlaku garansi selama sebulan pembelian. Penampilanmu akan semakin kece bila menggunakan produk dari Harloth ini.
Rentang Harga: Rp99.000 – Rp439.000
2. Kalibre
Salah satu merek tas populer di kalangan pria adalah Kalibre. Kalibre merupakan tas brand lokal yang menawarkan produk untuk menemani aktivitas outdoor kamu. Ada banyak sekali model dan karakteristik tas yang disediakan Kalibre. Mulai dari sling bag hingga backpack, semua ada. Kamu tinggal pilih tas yang bisa menunjang kebutuhanmu saja. Tas lokal buatan Kalibre juga bisa menjadi pilihan kamu yang sedang mencari tas selempang yang berkualitas dengan harga yang lebih terjangkau. Tak hanya tas, Kalibre juga menawarkan produk fashion lainnya seperti dompet, topi, dan juga ikat pinggang.
Rentang Harga: Rp125.000 – Rp2.500.000
3. The Daily Smith
Brand lokal yang berbasis di Surakarta ini menjual berbagai jenis model tas pria dengan bahan utama kulit. Kualitasnya tentu tidak perlu diragukan lagi, meskipun brand lokal ia memiliki kualitas premium yang mampu bersaing dengan tas impor. The Daily Smith menawarkan handbag, backpack, hingga tas untuk kamera. Cocok untuk menemani aktivitas kamu di outdoor dengan tampilan lebih klasik dan menawan. Memakai produk dari The Daily Smith, akan membuatmu tampak classy dengan gaya vintage.
Rentang Harga: Rp 169.000 – Rp 449.000
Beli Tas The Daily Smith di Sini
4. FOURTYFOUR
FOURTYFOUR adalah salah satu produsen tas lokal pria terbaik karena tas yang diproduksi dibuat dengan detail menggunakan bahan yang berkualitas. Tas dari FOURTYFOUR bisa mendukung banyak kegiatanmu, Toppers. Mulai dari jalan-jalan di akhir pekan, kerja, hingga nge-gym, kamu bisa dengan praktis menaruh barang di berbagai jenis tas dari brand lokal ini. Harganya variatif dan tergolong ramah kantong, loh! Bagaimana, tertarik untuk coba?
Rentang Harga: Rp30.000 – Rp550.000
5. Visval
Brand tas lokal pria satu ini juga tidak bisa diremehkan, Toppers. Selain modelnya yang keren dan kekinian, detail pengerjaannya juga patut diacungi jempol. Tidak heran jika merek Visval sebagai produsen tas pria sedang naik daun. Lantaran model yang cakep dan daya tahannya membuat tas ini cocok digunakan untuk ke kantor maupun kampus.
Rentang Harga: Rp199.000 – Rp699.000
Kini belanja di Tokopedia bisa pakai metode Cash on Delivery (COD) alias bayar di tempat!
Baca Juga: Apa itu Faux Leather? Simak Penjelasan dan Cara Merawatnya
6. Eiger
Produsen tas asal Bandung ini awalnya fokus memproduksi peralatan olahraga outdoor, khususnya pendaki gunung seperti ransel, sleeping bag, tenda dll. Namun, lambat laun Eiger juga memproduksi tas yang cocok digunakan untuk kebutuhan sehari-hari seperti sekolah dan bekerja. Modelnya pun disesuaikan dengan perkembangan zaman dengan warna-warna yang cerah dan menarik. Meski demikian, materialnya tetap menggunakan standar Eiger yang terkenal kuat dan tahan lama.
Rentang Harga: Rp99.000 – Rp429.000
7. Niion
Niion merupakan brand tas yang dikenal karena desainnya yang tidak biasa. Bahkan, karena kreativitas dalam model-modelnya, tas ini pernah dibawa oleh Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) dalam ajang pameran produk internasional di Las Vegas, Amerika Serikat. Salah satu desain tas Niion yang nyeleneh adalah konsep see through yang memungkinkan orang melihat isi tas tanpa membukanya.
Rentang Harga: Rp113.000 – Rp329.000
8. Esgotado
Satu lagi produsen tas asal Bandung yang sukses menarik perhatian di tahun 2020. Meskipun harganya relatif ramah di kantong dibandingkan produk sejenis, Esgotado menawarkan produk yang patut diperhitungkan. Selain nyaman untuk dipakai, Esgotado menawarkan model tas yang anak muda banget. Esgotado juga menawarkan macam macam jenis tas seperti backpack, sling bags, tas pinggang, shoulder bags, hingga tas laptop.
Rentang Harga: Rp195.000 – Rp395.000
9. Buffers
Didirikan sejak tahun 2013, tas-tas keluaran Buffers memiliki desain yang keren dan timeless untuk kegiatanmu baik ke kantor, bersantai bersama teman, atau acara formal lainnya. Model tas yang ditawarkan juga beragam dengan harga yang bersahabat, Toppers. Kamu yang suka gaya simple mungkin akan suka tas pinggangnya. Namun, kalau kamu punya banyak barang yang perlu dibawa maka kamu harus cek tas ransel atau selempangnya.
Rentang Harga: Rp30.000 – Rp278.000
10. Torch
Brand satu ini boleh dibilang sebagai tas lokal premium yang layak diadu dengan kualitas tas-tas buatan luar negeri. Selai modelnya yang kekinian, tas ini sangat mementingkan urusan kenyamanan. Oleh karenannya, fungsi dan kontur setiap fitur tas benar-benar diperhatikan secara detail. Varian tas pria Torch yang disediakan juga cukup lengkap mulai dari backpack, messenger bags, hingga tas kamerda dan tas kantor.
Rentang Harga: Rp64.000 – Rp899.000
11. Kee
Kee merupakan brand tas lokal yang menawarkan kualitas dari produk yang dijualnya. Tas Kee memiliki desain yang modern dengan tambahan detail pegangan pada sisi-sisinya. Menawarkan warna-warna netral, aneka tas Kee sangat cocok untuk dipakai ke acara formal maupun semiformal.
Pada desain tasnya juga terdapat beberapa kantong yang bisa kamu gunakan untuk menyimpan handphone, dompet serta barang bawaan lainnya.
Baca Juga: Clothing Brand Lokal Terbaik yang Sukses Mendunia
Nah, Toppers, itulah deretan brand tas lokal pria terbaik yang bisa jadi pilihan kamu. Jika sudah mendapatkan pilihan, kamu bisa membeli produk lokal ini di Tokopedia. Tidak hanya tas saja, Toppers, Tokopedia juga menjual berbagai produk buatan anak bangsa lainnya mulai dari makanan dan minuman hingga gadget dan elektronik. Yuk, tunggu apa lagi? Kunjungi Tokopedia sekarang dan dapatkan penawaran promo terbaik!
Penulis : Team & Alfianita Karismawati