Seluruh dunia waspada akan virus mematikan ini. Berikut cara mencegah virus corona dengan meningkatkan sistem kekebalan tubuh kita!
Setiap hari kita terus mendapatkan kabar sejauh mana virus Corona baru (2019-nCov) sudah menyebar. Kabar terkini, Singapura, Malaysia hingga Australia mengonfirmasi kasus virus corona di wilayah mereka. Sebelumnya dua korban di Thailand sudah dikonfirmasi positif terjangkit.
Negara kita Indonesia, berada dekat dengan negara-negara tetangga tersebut. Meskipun pemerintah melalui Kementerian Kesehatan (Kemenkes) sudah menyatakan siaga 1, namun kita harus antisipasi agar tidak tertular.
Bagaimana caranya?

Baca Juga: Perkuat Daya Tahan Tubuh dengan Rekomendasi Merk Vitamin C Terbaik
Penyebaran Virus Antar Manusia
Komisi Kesehatan Nasional China sudah mengkonfirmasi infeksi virus corona baru yang pertama kali menyebar di Wuhan, dapat ditularkan dari manusia ke manusia.
Hal ini setelah ditelusuri beberapa petugas medis yang tertular, bahkan satu dokter di Wuhan yang merawat pasien pneumonia karena virus ini meninggal dunia.
Para pekerja medis, kemungkinan terinfeksi virus karena kontak dengan pasien.
Cara Penularan Virus Corona
Dilansir dari CNN, Menteri Kesehatan China Ma Xiaowei membuat pernyataan mengejutkan hari Minggu lalu, bahwa orang-orang yang ternfeksi dapat menyebarkan virus Corona dari Wuhan, sebelum mereka menjadi sakit atau menunjukkan gejala khas pneumonia.
Apa artinya, Toppers? Kita mungkin akan menghindari kontak dengan pasien. Namun, kita tidak pernah tahu bahwa orang sehat di sekitar kita pun ternyata sudah terinfeksi dan dapat menularkannya ke kita.
Hal ini menjadi pekerjaan rumah yang berat tentunya bagi petugas karantina. Dr. William Schaffner, penasihat senior di Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Amerika Serikat, bahkan mengatakan ini seperti permainan game yang sulit.
“Jauh lebih sulit untuk melacak orang-orang yang kemungkinan sudah memiliki virus di tubuhnya, jika harus dilakukan berhari-hari atau berminggu-minggu bahkan sebelum mereka sendiri menyadari bahwa mereka mengidapnya,” ujar dr. Shaffner.
Dengan kata lain, kata Schaffner, berarti infeksi jauh lebih menular daripada yang kita duga. Virus corona Wuhan telah membunuh banyak orang di China.
Virus ini juga menginfeksi ribuan orang di Tiongkok, dan menyebar hingga ke Amerika Serikat (AS), Prancis, dan Kanada, serta beberapa negara di Asia Tenggara, termasuk Singapura.

Baca Juga: Jauhkan Si Kecil dari Penyakit dengan Vitamin Daya Tahan Tubuh Anak Terbaik
Antisipasi dengan Tingkatkan Imunitas Tubuh
Menghadapi ancaman wabah global ini, kamu tentu tidak harus takut berlebihan! Bisa-bisa kamu tidak bisa beraktivitas karena takut tertular.
Setidaknya sampai saat ini belum ada satu kasus corona virus yang teridentifikasi di Indonesia (hingga 31 Januari 2019). Namun, kamu dan keluarga harus tetap waspada.
Meskipun Presiden Cina Xi Jinping telah menyerukan “upaya habis-habisan” untuk mengendalikan wabah itu, dan Kemenkes pun sudah menyatakan siaga 1, kamu harus tetap melakukan upaya agar tetap sehat.
Berikut ini langkah yang bisa dilakukan untuk menurunkan risiko tertular virus corona:
1. Hindari bepergian ke daerah endemik
Untuk sementara, Kamu sebaiknya menunda melakukan perjalanan ke China. Karena tidak hanya kota Wuhan yang sudah tertutup bagi pendatang, namun beberapa kota lain di China pun sudah dinyatakan endemik.
2. Hindari kontak dengan suspect korban
Hindari kontak dengan orang yang baru kembali dari Wuhan atau kota lain yang sudah ada banyak korban. Apalagi jika yang bersangkutan menunjukkan gejala demam, batuk, dan sesak napas.
3. Gunakan Masker secara Rutin
Gunakan masker jika tengah berada di area publik yang padat, misalnya di kereta, bus, atau commuterline. Ganti masker secara berkala.
4. Selalu cuci tangan sebelum dan sesudah beraktivitas
Virus sapat ditularkan karena kontak atau bersentuhan dengan benda yang mengandung virus. Pastikan Kamu cuci tangan dengan sabun terutama usai berada di ruang publik. Bisa juga kamu gunakan sabun antiseptik untuk mencuci tangan dan mandi.
5. Makan bergizi dan konsumsi suplemen peningkat daya tahan tubuh
Di musim hujan seperti saat ini, imun tubuh cenderung lemah dan gampang sakit. Konsumsi makanan bergizi dan banyak minum air putih, serta istirahat yang cukup.
Selain itu, kamu juga perlu mengkonsumsi imunomodulator (senyawa tertentu yang dapat meningkatkan mekanisme pertahanan tubuh). Juga, konsumsi berbagai vitamin dan suplemen penambah daya tahan tubuh.
Baca Juga: Manfaat Yoghurt untuk Kesehatan dan Kecantikan Wajah & Kulit
Itu adalah beberapa langkah antisipasi di tengah situasi yang tidak menentu, meghadapi wabah global virus corona baru. Jaga kesehatan dan tidak perlau takut berlebihan ya Toppers, meskipun kamu juga harus selalu waspada!
