• socmed Facebook icon
  • socmed Instagram icon
  • socmed Twitter icon
  • socmed Youtube icon
Tokopedia
Tokopedia Blog - Home
MORE STORIES

Keira yang Penuh Tantangan

Share

Keira yang Penuh Tantangan

Bisnis online mungkin dapat dikatakan sebagai sebuah pengalaman baru yang cukup dapat dinikmati oleh Keira, pemilik toko Upcoming Party Tweet di Tokopedia yang menjual berbagai perlengkapan dan bingkisan pesta. Pasalnya, dara kelahiran Jakarta, 14 Februari 1984 ini mengaku belum pernah terjun di dalam dunia perdagangan sebelumnya, bahkan yang bersifat konvensional sekalipun.

Meskipun demikian, penggemar kuliner dan jalan-jalan ini merupakan sosok yang aktif dan sangat menyukai tantangan baru dalam segala aspek kehidupannya. Bahkan mungkin Anda akan tercengang pada saat mengetahui makanan terekstrim yang pernah dicobanya. Karena itu, kiprahnya dalam dunia bisnis online pasti menyimpan sejumlah kisah menarik.

Penasaran dengan kisah menarik tersebut dan makanan yang dimaksud? Jangan buang waktu lagi. Segera simak ulasan wawancara dara gaul yang satu ini.

Keira, pemilik Upcoming Party Tweet

Pasti senang dong menjadi salah satu penjual terlaris di Tokopedia?
Tentu saja. Sekaligus bangga pastinya.

Kan katanya Anda belum pernah berjualan sebelumnya, baik secara offline maupun online. Lalu kok bisa tau Tokopedia?
Ketemu pada saat browsing di waktu luang.

Kalau begitu, apakah profesi Anda sehari-hari berhubungan dengan Internet?
Betul sekali. saya adalah karyawan swasta di bidang IT & Call Centre System dan penyediaan sumberdaya manusia.

Lalu berdasarkan pengalaman sejauh ini, kira-kira apa sih yang membuat Anda tertarik dan kemudian kerasan di Tokopedia?
Saya merasa konsep yang ditawarkan berbeda dengan situs-situs lain yang ada.

Selain di kantor dan jualan online biasanya ngapain aja mbak? Ada hobi tertentu?
Hunting barang barang lucu yang bisa dijadikan “New Arrivals” untuk toko, travelling, wisata kuliner, hangout dengan teman teman.

Wow, menarik juga. Sebagai penyuka tantangan, pastinya pernah dong menyantap yang aneh-aneh. Bisa disebutkan gak, makanan teraneh yang pernah dicicipi?
Sejenis cemilan dari Thailand yang dibuat dari serangga seperti kalajengking, belalang, kecoak, dan sebagainya yang digoreng sampai kering dan renyah.

Serius! Lalu bagaimana dengan pengalaman travelling paling menantang sejauh ini?
Backpacking keliling USA East Coast. Dengan budget terbatas, kami dapat menikmati tempat-tempat yang menarik di East Coast selama 1 bulan penuh, termasuk berkunjung ke Niagara Falls, Liberty Island, Washington DC, Manhattan, Boston, etc.

Wah, sepertinya hidup Anda penuh petualangan seru dan menarik nih. Baiklah, kembali ke bisnis online Anda. Sebagai salah satu penjual terlaris, bagaimana Anda menyiasati hal tersebut?
Produk-produk limited edition dengan harga terjangkau dan kualitas yang baik pastinya.

Produk apa saja yang paling laku?
Goody bag, kado, dan perlengkapan ulang tahun anak-anak.

Berarti sebagian besar produk Anda laris untuk perlengkapan ulang tahun anak-anak?
Betul.

Kendala terbesarnya apa sih pada saat berjualan online?
Karena produk-produk kami bersifat terbatas, seringkali pelanggan kecewa oleh karena stok yang tidak mencukupi, dan kami tidak dapat memberikan jaminan akan kesamaan produk pada saat order ulang. Kadang produk yang dikirim terdapat sedikit perbedaan dengan yang dipajang.

Lalu solusinya bagaimana?
Yah untuk saat ini paling memperbanyak stok agar lebih mencukupi.

Nah, terakhir nih. Bisa dibagi dong tips untuk sesama penjual online?
Boleh. Sering-seringlah mengunjungi toko Anda agar dapat melayani pelanggan secara real-time dan maksimal.

Keira adalah pemilik Upcoming Party Tweet, salah satu toko online di Tokopedia yang menjual beragam perlengkapan pesta.

Share

TokopediaTokopedia

Related Articles

Kebakaran Tidak Menghanguskan Semangat Pemilik 40 Ekor Kucing ini untuk Berkreasi
Seller Story
Kebakaran Tidak Menghanguskan Semangat Pemilik 40 Ekor Kucing ini untuk Berkreasi
© 2009-2025, PT Tokopedia