• socmed Facebook icon
  • socmed Instagram icon
  • socmed Twitter icon
  • socmed Youtube icon
Tokopedia
Tokopedia Blog - Home
MORE STORIES

Kisah Penjual Gantungan Kunci Haji Lulung, Dari Pemulung Jadi Pebisnis Ulung

24 March 2015
Share
Kisah Penjual Gantungan Kunci Haji Lulung, Dari Pemulung Jadi Pebisnis Ulung

Masih ingat dengan gantungan kunci “anti begal” Haji Lulung yang pernah dijual di Tokopedia? Atau Toppers menjadi salah satu orang yang pernah membelinya? Pada Kamis lalu, 19 Maret 2015, beberapa Nakama (sebutan untuk Tim Tokopedia) berkesempatan untuk bertemu langsung dengan Rizki Auliadi, owner Evriz Souvenir & Craft sebagai penjual sekaligus produsen gantungan yang terbuat dari clay (bahan kerajinan tangan yang terbuat dari tepung) tersebut.

Penjual gantungan kunci Haji Lulung - Evriz Souvenir & Craft

“Kesuksesan adalah saat dimana kita bisa mengabdikan diri dan membantu orang-orang yang berada di sekitar kita”, itulah sebuah kutipan yang disampaikan Rizki saat berbincang dengan beberapa Nakama. Pria lulusan SMA ini merupakan salah satu pelaku model bisnis sociopreneurship atau social entrepreneurship yang menggabungkan antara bisnis dengan kegiatan sosial. Bagi Rizki, kegiatan membangun bisnis tidak hanya berorientasi pada keuntungan materi semata, namun juga bagaimana ia bisa membuat bisnis tersebut juga bermanfaat untuk membantu orang di lingkungan sekitarnya.

Namun kesuksesan yang ia raih saat ini tidak ia dapatkan dengan mudah. Rizki yang berasal dari keluarga sederhana ini sempat menjadi pengangguran selama 1,5 tahun setelah lulus dari bangku SMA. Berbagai cara pun sudah ia lakukan untuk bisa mendapatkan pekerjaan demi menafkahi keluarganya. Namun hampir semua cara yang ia lakukan sia-sia, bahkan ia sempat mengalami depresi karena sempat ditolak dimana-mana.

Sampai pada suatu hari, ia mendengar Sang Ibu melakukan sholat dan menyebut namanya di dalam doa. “Saat ini saya benar-benar ingat Ibu saya mendoakan saya sambil menangis. Dari situ saya langsung memeluk Ibu dan berjanji akan membahagiakan Ibu dan keluarga saya,” ujarnya.

Dari situ, pria berumur 27 tahun ini langsung mencoba berbagai pekerjaan, mulai dari menjadi pemulung, pengamen, penjual pulsa eceran hingga kuli pikul. Namun semua pekerjaan tersebut tidak dapat mencukupi kebutuhan keluarganya.

Penjual gantungan kunci Haji Lulung - Evriz Souvenir & Craft

Hingga pada akhirnya seorang saudaranya memberikan buku tentang kerajinan tangan berbahan clay dan dari situ, ia mulai berkreasi dan bereksperimen untuk membuat kerajinan tangan berbagai bentuk dari bahan clay hanya dengan bermodalkan hasil penjualan kasur bekas. Barang-barang yang dibuatnya kemudian ia jajakan di pinggir jalan dan ternyata mendapatkan respon yang sangat baik dari masyarakat.

Namun ia menyadari bahwa menjajakan barang di pinggir jalan bukanlah cara yang efektif untuk mempromosikan produknya. Hingga pada akhirnya ia memutuskan untuk memasarkan produknya melalui media sosial yang sedang menjadi trend di kalangan anak muda yang menjadi target pasar utamanya. Setelah melakukan promosi di media sosial, mulailah datang banyak pesanan, termasuk juga dari luar negeri seperti Brunei Darussalam dan Korea Selatan.

Penjual gantungan kunci Haji Lulung - Evriz Souvenir & Craft

Penjual gantungan kunci Haji Lulung - Evriz Souvenir & Craft

Akan tetapi karena fokusnya yang ingin memperkenalkan produknya ke seluruh Indonesia, ia kemudian mencari media yang cocok untuk mengenalkan produknya ke seluruh Indonesia dan dari salah satu rekomendasi kenalannya, owner Nin’s Collection, akhirnya ia mengenal Tokopedia dan mulai memasarkan produknya melalui Tokopedia pada awal 2014.

“Sistem yang ditawarkan Tokopedia tidak hanya memberikan kenyamanan bagi pembeli, namun juga bagi saya sebagai seorang penjual online”, imbuh bapak 1 orang anak ini.

Kesuksesan yang ia raih saat ini tidak begitu saja membuatnya lupa dengan masa-masa sulit yang ia alami. Berkaca dari masa lalu, untuk karyawan sendiri Rizki mempekerjakan anak muda di lingkungannya yang memiliki latar belakang sama dengan dirinya, pendidikan yang tidak tinggi dan juga berprofesi sebagai pengamen. Selain mempekerjakan para karyawannya, ia juga rutin memberikan pelatihan, baik dari segi kreativitas maupun segi promosi produk.

Penjual gantungan kunci Haji Lulung - Evriz Souvenir & Craft

Penjual gantungan kunci Haji Lulung - Evriz Souvenir & Craft

Tidak hanya aktif mengelola Evriz Souvenir & Craft, saat ini Rizki juga aktif sebagai seorang trainer di komunitas UKM di Kampung Wisata Bisnis Tegal Waru. Baginya, jiwa bisnis yang ia miliki sudah seharusnya dipakai untuk membantu orang sekitar.

“Jika bekerja hanya untuk mengejar materi, maka kita tidak akan pernah merasa puas. Tapi jika bekerja juga untuk mendedikasikan diri untuk ilmu dan sosial, kita akan merasa lebih puas, rejeki pun akan datang dengan sendiri. Dan saya percaya, Allah punya rencana tersendiri untuk orang yang tidak berhenti untuk berusaha,” tutup Rizki.

Ketekunan, sifat pantang menyerah, tidak pernah berhenti untuk belajar dan pastinya berbagi ilmu kepada orang-orang di sekitarnya, menjadi kunci kesuksesan yang diraih Rizki saat ini. Semoga kisah Rizki bisa menginspirasi Toppers yah :D

Penjual gantungan kunci Haji Lulung - Evriz Souvenir & Craft

Toppers juga  yang memiliki kisah unik dan menarik selama berjualan di Tokopedia ataupun dalam perjalanan membangun bisnis kamu? Yuk bagikan kisahmu untuk menginspirasi seller-seller lain di Tokopedia. Caranya, daftarkan kisahmu melalui halaman Kisah Penjual sekarang juga!

Share
TokopediaTokopedia

Related Articles

Kebakaran Tidak Menghanguskan Semangat Pemilik 40 Ekor Kucing ini untuk Berkreasi
Seller Story
Kebakaran Tidak Menghanguskan Semangat Pemilik 40 Ekor Kucing ini untuk Berkreasi
© 2009-2023, PT Tokopedia