Pandemi COVID-19 yang melanda Indonesia tentunya berdampak pada seluruh lapisan masyarakat. Di awal masa pandemi, tenaga medis dan para masyarakat yang terinfeksi menjadi fokus utama dari upaya penanggulangan COVID-19.
Akan tetapi, untuk menekan laju perkembangan pandemi, tentunya dibutuhkan juga partisipasi aktif dari seluruh pihak dengan mengikuti protokol kesehatan yang berlaku. Salah satu kelompok masyarakat yang masih memiliki minim akses terhadap informasi serta peralatan sanitasi ini ialah kelompok masyarakat Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ).

Dari temuan lapangan, didapati informasi bahwa beberapa panti rehabilitasi pembina ODGJ mengalami penurunan jumlah bantuan dari para donatur apabila dibandingkan dengan waktu sebelum pandemi terjadi. Padahal, Panti ODGJ ini seringkali menampung binaan yang jumlahnya melebihi kapasitas, sehingga menjadi lebih rentan bagi para binaannya untuk terinfeksi COVID-19.
Berangkat dari kepedulian tersebut, Tokopedia bersama Menjadi Manusia, mengajak pengguna untuk berdonasi melalui pembelian merchandise eksklusif kolaborasi Tokopedia Merchandise dengan Menjadi Manusia. Merchandise ini meliputi masker, mug, bookmark, notebook, dan foldable shopping bag yang juga menyampaikan pesan tentang pentingnya menjaga kesehatan mental di tengah pandemi.

Untuk setiap pembelian merchandise, Tokopedia menyumbangkan 50% keuntungannya kepada Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ) dalam bentuk “Emergency Care Package” berisi bahan makanan pokok, paket sanitasi (desinfektan, sanitizer, sabun mandi, dan sabun cuci tangan antiseptik), serta edukasi mengenai protokol kesehatan. Para pengguna Tokopedia juga masih dapat turut berpartisipasi untuk membantu mereka dengan membeli produk-produk eksklusif di laman berikut.
Atas bantuan dari Kopi Panas Foundation, organisasi kemanusiaan yang dibentuk oleh Prisia Nasution, bantuan telah berhasil disalurkan pada 11 Agustus lalu kepada dua yayasan: Pondok Kasih Bersaudara dan Yayasan Zamrud Biru yang membina lebih dari 200 penerima manfaat.
Tim CSR & Social Impact Tokopedia melalui program Berbagi Untuk Indonesia juga ikut menyalurkan tambahan paket sanitasi berisi masker kain, sabun dan vitamin C yang diharapkan dapat menambah manfaat bagi penerima bantuan.
Dari program ini, diharapkan bahwa kolaborasi serta uluran tangan dari berbagai pihak, dapat membantu upaya penanganan COVID-19, terutama dalam menyediakan akses bagi para penyintas gangguan kejiwaan.