• socmed Facebook icon
  • socmed Instagram icon
  • socmed Twitter icon
  • socmed Youtube icon
Tokopedia
Tokopedia Blog - Home
MORE STORIES

15 Perbedaan Sirloin, Tenderloin dan Rib Eye: Mana Lebih Lezat?

Share

15 Perbedaan Sirloin, Tenderloin dan Rib Eye: Mana Lebih Lezat?

Daging sapi punya banyak bagian terbaik untuk disantap. Apa perbedaan sirloin, tenderloin dan rib eye? Mana yang lebih enak?


Daging sapi merupakan daging yang lezat untuk dikonsumsi dan diolah menjadi berbagai macam jenis makanan. Salah satu yang paling nikmat adalah memanfaatkannya menjadi menu steak.

Buat yang hobi makan steak, pasti kamu tahu dong bagian apa yang sering kamu makan? Sirloin, tenderloin hingga rib eye telah menjadi primadona dan terpopuler. Dari ketiga bagian tersebut, tentu ada ciri khasnya masing-masing, seperti tekstur, rasa hingga harga.

Sebelum memilih mana yang jadi favoritmu, yuk kita simak perbedaan sirloin, tenderloin dan rib eye berikut ini!

Belanja Bebas Ongkir
Nikmati promo Bebas Ongkir Tokopedia, biar belanja makin hemat!

Baca Juga: Jenis-jenis Daging Steak Terbaik dan Keunggulan dari Tiap Bagiannya

Perbedaan Sirloin, Tenderloin & Rib Eye

Sirloin

perbedaan sirloin tenderloin rib eye
Sumber Gambar: Bytable Marketplace
  • Harganya cukup murah
  • Rasanya gurih
  • Cocok dijadikan hidangan sup, rendang dan dipanggang
  • Tekstur daging yang padat dan berotot membuat daging ini agak sulit untuk empuk
  • Tingkat kematangan medium rare (jika dibakar), proses agak lama agar daging lebih empuk (jika direbus)

Sirloin steak atau sering disebut dengan daging has luar memang menjadi salah satu primadona yang sering disantap. Walaupun dagingnya yang tidak terlalu lembut dan empuk tetapi kadar lemaknya yang sangat sedikit dibandingkan tenderloin atau rib eye.

Jadi, jika kamu takut gemuk tetapi tetap ingin merasakan kelezatan daging sapi kamu tidak perlu khawatir. Dengan olahan yang tepat maka sirloin steak dapat dinikmati dengan tekstur yang empuk juga kok!

Tenderloin

perbedaan sirloin tenderloin rib eye
Sumber Gambar: Sous Vide Recipes – Anova Culinary
  • Tingkat keempukan sempurna
  • Juicy, lembut, empuk dan gurih
  • Harganya cukup mahal
  • Cocok dibakar dan dipanggang
  • Tingkat kematangan sesuai selera

Tenderloin sesuai namanya pasti sudah bisa kamu tebak rasanya bukan?

Yup, tenderloin merupakan bagian terempuk dari semua bagian. Tenderloin terletak di pinggang bagian tengah antara sirloin dan top sirloin. Keempukan dan kandungan lemaknya yang sedikit, menyebabkan harga dari daging sapi ini menjadi lebih mahal.

Bagian ini seringkali menjadi pilihan untuk digunakan sebagai bahan baku steak, sate, rendang atau semur.

Kamu juga bisa menemukannya dengan mudah di pasar. Bagian ini paling mudah dikenali karena tidak memiliki serat atau otot di dagingnya.

Rib Eye

perbedaan sirloin tenderloin rib eye
Sumber Gambar: Greensbury
  • Tingkat keempukan hampir sempurna
  • Juicy dan lembut
  • Harga cukup mahal
  • Cocok dipanggang dan dibakar, direbus maupun diasap
  • Tingkat kematangan lebih baik medium

Rib eye merupakan bagian sekitar tulang rusuk pada sapi. Daging pada bagian yang sering dikenal dengan tulang iga ini mempunyai tingkat keempukan yang hampir sempurna.

Seluruh bagian daging iga ini bisa terdiri dari iga ke 6 sampai dengan iga ke- 12. Untuk potongan daging iga yang akan dikonsumsi bisa terdiri dari 2 sampai dengan 7 tulang iga. 

Rib-eye steak adalah potongan dalam bentuk steak, bisa dengan tulang (bone in) atau tanpa tulang (boneless). Rib-Eye adalah salah satu steak yang paling populer, juicy dan mahal di pasar.

Daging lembut dari bagian rusuk/rib memang lebih berlemak tetapi lemak ini yang menyebabkan dagingnya lebih beraroma.

Baca Juga: Tingkat Kematangan Steak Terbaik, Mana yang Paling Enak?

Sekarang kamu paham kan perbedaannya antara tiga daging favorit tadi? Sekarang kamu sudah mengetahuinya dan dapat mengolah daging ini sesuai selera kamu. Jangan lupa dengan kriteria dagingnya, Toppers!

Belanja makanan dan minuman sekarang enggak perlu repot lagi, bersama Tokopedia kamu akan bisa menemukan daging sapi pilihan berkualitas jempolan dengan harga terbaik!

jual peralatan masak pilihan
Memasak lebih mudah dan hasil maksimal dengan peralatan memasak berkualitas terbaik di sini!

Penulis: Arif Ramadansyah

Share

TokopediaTokopedia

Related Articles

10 Red Wine Terbaik, dari Bahan Berkualitas & Terjangkau!
Top List
10 Red Wine Terbaik, dari Bahan Berkualitas & Terjangkau!
© 2009-2023, PT Tokopedia