Tokopedia
Tokopedia Blog - Home
MORE STORIES

Cara Membuat Lontong untuk Pelengkap Masakan Lebaran, Praktis!

11 April 2023
Share
Cara Membuat Lontong untuk Pelengkap Masakan Lebaran, Praktis!

Cara membuat lontong ini bisa kamu ikuti untuk pengganti ketupat saat Lebaran, lho. Caranya praktis, rasanya nikmat dan sedap!


Hari lebaran sangat identik dengan aneka masakan tradisional seperti opor, kari, atau rendang yang disajikan dengan ketupat atau lontong. Momen ini terjadi setiap satu tahun sekali setelah menjalankan ibadah puasa dalam satu bulan penuh. 

Lontong adalah salah satu makanan yang terbuat dari beras yang dibalut daun pisang, Toppers. Makanan ini dapat dibuat dengan mudah sesuai dengan alat dan bahan yang ada di rumahmu. 

Kamu bisa membuatnya dengan berbagai cara yang praktis dan simple. Pembuatan lontong memiliki cara-cara yang lebih cepat daripada membuat ketupat, untuk kamu yang hanya memiliki sedikit waktu untuk memasak, sajian lontong bisa jadi pilihan yang tepat. Berikut resep-resepnya.

article

Lengkapi peralatan masak untuk Ramadan dan Lebaran dengan harga terjangkau dari Tokopedia! Jangan lewatkan cashback hingga gratis ongkir.

Baca Juga: Cara Membuat Ketupat Lebaran yang Gurih, Empuk, dan Tahan Lama

Cara Membuat Lontong

Ada beberapa cara yang mudah untuk membuat lontong, Toppers. Mulai dari dikukus hingga menggunakan magic com. Hanya berbahan dasar beras, Toppers bisa buat lontong yang enak. Simak selengkapnya!

1. Lontong Daun

Resep Lontong daun pisang

Sumber Gambar: Tokopedia

Bahan Lontong Daun:

  • 500 gram beras
  • Air secukupnya untuk merebus
  • Daun pisang secukupnya
  • Lidi/tusuk gigi secukupnya

Cara Membuat Lontong Daun:

  1. Siapkan Semua bahan-bahan.
  2. Potong daun pisang sekitar 20 cm atau sesuai selera untuk membungkus lontong.
  3. Cuci bersih daun pisang hingga bersih, lalu lap hingga kering.
  4. Gulung daun pisang satu persatu hingga membentuk silinder dengan diameter 3 cm dan tusuk salah satu bagian ujungnya dengan lidi.
  5. Selanjutnya, cuci bersih beras hingga bersih.
  6. Isi bungkus lontong dengan beras sebanyak setengah bagian, lalu tusuk satu ujungnya lagi dengan lidi.
  7. Setelah itu, siapkan panci besar dan masukkan lontong yang dibungkus ke dalam panci disusun dengan berdiri.
  8. Tuang air hingga semua lontong terendam.
  9. Rebus lontong hingga matang sempurna selama 2 jam.
  10. Setelah 2 jam, matikan kompor dan angkat lontong dari dalam panci dan tiriskan.
  11. Lontong siap disajikan untuk berbagai jenis olahan makanan.

2. Lontong dengan Cara Kukus

Resep Lontong daun kukus

Sumber Gambar: Cookpad

Bahan Lontong dengan Cara Kukus:

  • 3 cangkir kecil beras
  • Daun pisang secukupnya
  • Lidi secukupnya
  • 1/2 sdm garam
  • Air secukupnya
  • Daun pandan secukupnya

Cara Membuat Lontong dengan Cara Kukus:

  1. Masak beras dalam panci dengan api sedang. Tambahkan garam dan daun pandan. Tunggu sampai mendidih dan air surut.
  2. Setelah air menyusut matikan kompor dan siapkan panci dandang untuk mengukus nasi. Nasi yang telah dimasak dibiarkan sejenak agar tanak.
  3. Masukan nasi yang sudah matang dalam bungkusan daun pisang.
  4. Selanjutnya, masukkan lontong yang sudah dibungkus ke dalam panci dandang untuk kemudian dikukus kurang lebih 1 jam hingga wangi.
  5. Lontong kukus praktis siap disajikan.
Baca Juga: Resep Rendang Daging Sapi Empuk, Lezat Diakui Dunia

3. Lontong dengan Bungkus Plastik

Resep Lontong Bungkus Plastik

Sumber Gambar: KlikDokter

Bahan Lontong dengan Bungkus Plastik:

  • Beras 4 cup
  • Plastik ukuran 1/4

Cara / Langkah Membuat Lontong dengan Bungkus Plastik:

  1. Masukkan beras ke dalam plastik sebanyak 3 sendok makan.
  2. Lipat ujung plastik dengan api lilin agar merekat.
  3. Ratakan beras dalam plastik lalu tusuk plastik dengan tusuk gigi.
  4. Rebus air hingga mendidih.
  5. Setelah itu, rebus lontong hingga matang.
  6. Angkat lontong lalu dinginkan.

4. Lontong dengan Magic Com

Resep Lontong dengan Magic Com/rice cooker

Sumber Gambar: Dapur Onlineku

Bahan Lontong dengan Magic Com:

  • 4 cup beras
  • 13 gelas air
  • satu sendok margarin
  • Daun pandan, lipat menyerupai pita, 1 lembar

Cara Membuat Lontong dengan Magic Com:

  1. Sediakan tempat magic com atau rice cooker, lalu masukkan air, beras dan pandan layaknya hendak memasak nasi biasa.
  2. Pada saat beras belum matang, sekitar 10–15 menit setelah dinyalakan, masukkan margarin dan aduk-aduk nasi sekitar 1 menit lalu tutup kembali.
  3. 10 menit kemudian, aduk lagi dan tutup lagi rice cooker, tunggulah sampai matang.
  4. Sesudah matang, masukkan nasi ke dalam wadah kotak plastik. Tekan-tekan nasi matang tersebut hingga lumat dan padat. Lalu, biarkan sehingga nasi dingin dan keras.
  5. Masukkan ke dalam lemari selama 2 jam.
  6. Setelah 2 jam, keluarkan dan lontong siap dihidangkan.
Baca Juga: Resep Kue Kacang Lembut dan Renyah untuk Lebaran, Anti Gagal!

Itu dia cara membuat lontong untuk pelengkap masakan buka puasa atau lebaran yang praktis dan anti ribet. Kamu bisa membuatnya dengan cara dikukus atau dengan magic com sesuai alat dan bahan yang ada di rumah, Toppers.

 Lengkapi bahan-bahan membuat lontong, mulai dari beras, daun pisang, hingga plastik, hanya di Tokopedia!

article

Penulis: Zihan Berliana Ram Ghani

Share
Qonita ChairunnisaQonita Chairunnisa

Related Articles

Wajib Tahu! Ini Fungsi MCB, ELCB, dan RCBO untuk Cegah Kebocoran Arus Listrik di Rumah
Home and Living
Wajib Tahu! Ini Fungsi MCB, ELCB, dan RCBO untuk Cegah Kebocoran Arus Listrik di Rumah
© 2009-2023, PT Tokopedia