Facetology Triple Care Sunscreen sangat viral karena formulasinya yang bagus. Ini dia review sunscreen Facetology lengkap dari kandungan hingga harga.
Sunscreen, atau tabir surya, adalah produk yang dirancang untuk melindungi kulit dari efek buruk sinar ultraviolet (UV) matahari. Paparan sinar UV dapat menyebabkan kerusakan pada DNA kulit, yang meningkatkan risiko terkena kanker kulit, termasuk karsinoma sel basal, karsinoma sel skuamosa, dan melanoma. Dengan menggunakan sunscreen secara teratur, kamu dapat mengurangi risiko ini.
Salah satu sunscreen yang sedang viral baru-baru ini adalah Facetology Tripe Care Sunscreen. Ya, produk sunscreen dari Facetology ini memiliki formula yang dapat melindungi secara optimal dari paparan sinar UV.
Mungkin banyak dari Toppers yang belum tau produk sunscreen unggulan dari Facetology ini? Simak review sunscreen Facetology berikut ini yuk!
Baca juga: Sunscreen Terbaik untuk Kulit Kombinasi
Review Facetology Triple Care Sunscreen

Sumber gambar: Instagram @facetologyofficial
Facetology Triple Sunscreen ini memiliki SPF 40+ PA+++ yang dapat melindugi kulit kamu dari kerusakan akibat paparan sinar UV. Facetology hadir dengan gebrakan formula sunscreen yang banyak jadi incaran pada beauty enthusiast. Tidak hanya itu, sunscreen ini juga dapat melembapkan kulit wajah, sehingga kulit terhidrasi dengan baik sepanjang hari.
Plus
- Memiliki kandungan yang berkualitas
- Melindungi kulit dari UVA, UVB dan blue light
- Tidak mengandung fragrance, alkohol dan paraben
- Harga terjangkau
Minus
- Tetap perlu menggunakan moisturizer bagi jenis kulit kering
Kandungan Facetology Triple Care Sunscreen SPF 40+ PA++
Sunscreen Facetology ini memiliki beberapa key ingredients yang dapat menajag kesehatan kulit wajah, seperti Nianicamide, Centella Asiatica Extract, Camellia Japonica Flower Extract, Oryza Sativa Extract, Morus Alba Bark Extract, dan masih banyak lagi.
Berikut ini kandungan lengkap bahan aktif dari Facetology Triple Care Sunscreen.
- Aqua
- Paraffinum Liquidum
- Ethylhexyl Methoxucinnamate
- Niacinamide
- Glycerin
- Centtella Asiatica Extract
- Titanium Dioxide
- Ethylhexyl Salicylate
- Methylene Bis-benzotriazolyl Tetramethylbutylphenol
- Zinc Oxide
- Gylicine Soja Oil
- Polyglyceryl-3 Diisostearate
- Oryza Sativa Extract
- Oryza Sativa Germ Extract
- Artemisia Vulgaris Extract
- Camellia Japonica Flower Extract
- Madescassoide
- Morus Alba Bark Extract
- Broussonetia Papyrifera Bark Extract
- Camellia Sinensis Flower Extract
- Rhus Semialata Extract
- Pyrus Malus Fruit Extract
- Tricholoma Matsutake Extract
- Phragmites Kharka Extract
- Poria Cocos Extract
- Tranexamic Acid
- Poluacrylamide
- C13-14 Isoparaffin
- Propylene Glycol
- Laureth-7
- Aluminium Hydroxide
- Triethoxycaprylysilane
- Sodium Benzoate
- Potassium Sorvate
- Citric Acid
- Butylene Glycol
- Decyl Glucoside
- Acetyl Glucosamine
- Ethylhexylglycerine
- Capryhydroxamic Acid
- Xanthan Gum
- Phenoxyethanol
Tekstur Facetology Triple Care Sunscreen
Facetology Sunscreen ini memiliki tekstur gel krim yang sangat ringan dan mudah diaplikasikan. Bahkan sunscreen ini dapat meresap ke dalam permukaan kulit dengan sangat cepat. Tidak hanya itu, sunscreen ini juga memiliki efek cooling di wajah.
Facetology Triple Care Sunscreen ini diformulasikan dengan hybrid formulation yang menggubangkan dua macam tipe UV filters baik physical dan chemical. Hal inilah yang membuat sunscreen dari Facetology ini dapat melindungi wajah dari paparan UV dengan sangat baik. Facetology Sunscreen ini dibuat tanpa fragrance, alkohol, dan paraben sehingga sangat aman untuk kulit sensitif sekalipun.
Facetology Triple Care Sunscreen ini dapat melindungi kulit dari UVA, UVB, dan blue light dengan formulasi hybrid UV filters dan blue oleoactive-nya. Facetology Sunscreen ini mengandung beberapa bahan aktif yang baik bagi kulit wajah, sehingga memiliki efek calming, brightening, dan moisturizing. Tidak hanya itu, sunscreen dari Facetology ini mengandung white ten yang mampu memperbaiki skin barrier.
Facetology Sunscreen ini memiliki efek tone up sedikit, namun tidak menimbulkan white cast. Jadi Toppers tidak perlu khawatir akan whitecast pasca menggunakan produk ini.
Kemasan Sunscreen Facetology
Sunscreen Facetology ini hadir dengan ukuran 40 ml. Memiliki paduan warna ungu dan putih pada kemasannya, membuat kemasan sunscreen ini sangat lucu dan feminine. Bentuk kemasannya mirip bentuk telur namun pipih. Ukurannya pun sangat travel friendly, sehingga mudah dibawa ke mana-mana.
Harga Sunscreen Facetology Triple Care
Harga dari sunscreen Facetology ini dijual dengan harga yang relatif terjangkau, yaitu mulai dari Rp50.000-Rp75.000/ botol. Kini Sunscreen Facetology Triple Care juga dijual dengan kemasan besar 100 ml yang dijual dengan hargamulai dari Rp150.000.
Baca juga: Sunscreen Terbaik untuk Kulit Berjerawat: Tekstur Ringan!
Jadi kesimpulannya, Facetology Triple Care Sunscreen ini memiliki formula yang sangat baik bagi kulit. Tidak hanya dapat melindungi kulit wajah dari sinar UVA dan UVB, tapi sunscreen ini juga memiliki manfaat brightening, moisturizing, calming, dan memperbaiki skin barrier. Selain itu, harganya pun cukup terjangkau dengan kandungan bahan aktif yang berkualitas.
Itulah review sunscreen Facetology SPF 40+ PA+++ yang dapat menjadi referensi kamu sebelum mencobanya. Temukan Facetology Triple Care Sunscreen di Tokopedia! Nikmati berbagai promo menarik, diskon, cashback, hingga bebas ongkir. Tunggu apa lagi? Beli Facetology Triple Care Sunscreen di Facetology Official Store Tokopedia sekarang!