Manokwari merupakan salah satu daerah terindah di Papua. Buat kamu yang berjiwa petualang, ini tempat wisata di Manokwari yang cocok kamu kunjungi.
Sebagai ibukota Provinsi Papua Barat, Manokwari juga merupakan kota yang cukup bersejarah dalam persebaran ajaran Kristen di Nusantara karena pada tanggal 5 Februari 1855, dua orang penginjil mendarat di Pulau Mansinam dan memulai karya penyebaran agama Kristen Protestan di kalangan suku-suku yang masih suka berperang pada kala itu.
Manokwari yang terletak di pantai utara Daerah Kepala Burung Pulau Papua juga menyimpan pesona wisata alam yang memukau di balik cerita sejarah tersebut. Ingin mulai petualanganmu di sisi Timur Indonesia? Simak rekomendasi objek wisata di Manokwari terbaik berikut:
Baca juga: 9 Hal Seru yang Bisa di Lakukan saat Liburan ke Pulau Rote
Rekomendasi Tujuan Wisata di Manokwari
1. Pantai Bakaro

Bakaro merupakan salah satu surga tersembunyi yang bisa dijangkau hanya 15 menit saja dari kota Manokwari. Menyebut objek wisata di Manokwari ini sebagai surga tersembunyi rasanya tidak berlebihan karena dengan hamparan pasir putih dan juga deburan ombak memang membuat suasana dari objek wisata ini sangatlah mempesona.
2. Pantai Amban

Berbeda dengan destinasi wisata pantai sebelumnya, tempat wisata di Manokwari ini memiliki hamparan pasir halus berwarna kehitaman. Namun, hal ini justru menambah keeksotisan dari panorama indah Pantai Amban. Waktu paling tepat untuk mengunjungi destinasi wisata ini adalah kala matahari terbenam.
3. Teluk Doreri

Objek wisata di Manokwari satu ini menawarkan pengalaman wisata yang berbeda daripada umumnya. Jika biasanya Toppers bisa menikmati keindahan bawah laut, di Teluk Doreri, Toppers bisa diving untuk melihat sisa-sisa dari Perang Dunia kedua.
Panorama dari bangkai kapal bekas perang dunia bersimbiosis dengan terumbu karang dan biota laut lainnya tentu akan memberikan pengalaman menyelam yang berbeda daripada biasanya.
Baca juga: 11 Tempat Snorkeling Wajib Coba Liburan Ini
4. Pantai Maruni

Manokwari memang menyimpan banyak objek wisata pantai yang mempesona. Alternatif wisata pantai di Manokwari lainnya yang bisa Toppers kunjungi adalah Pantai Maruni.
Di kawasan wisata ini, Toppers tak cuma bisa menikmati pemandangan pantai tapi juga melakukan berbagai aktivitas seru seperti berenang dan juga memancing. Selain itu, kamu juga bisa menjelajahi kawasan perairan dengan menyewa kapal nelayan setempat.
5. Pulau Mansinam

Sedikit menyebrangi lautan, Toppers bisa mengunjungi Pulau Mansinan, salah satu tujuan wisata Manokwari yang cukup digemari. Objek wisata di Manokwari ini sendiri memang menyimpan nilai sejarah yang kental akan persebaran ajaran Kristen di daratan Papua.
Berkunjung ke Pulau Mansinan, wajib hukumnya untuk singgah ke monumen Patung Yesus yang berukuran raksasa. Patung ini sendiri dibangun sebagai perlambang dari sejarah panjang peradaban Papua.
ini sendiri dibangun sebagai perlambang dari sejarah panjang peradaban Papua.

6. Danau Anggi

Tak cuma pantai, di Manokwari Toppers juga memiliki objek wisata bahari lainnya yang bisa dikunjungi. Berada di pegunungan Arfak, kamu bisa menemukan Danau Anggi.
Terdiri dari dua danau berbeda, tujuan tempat wisata di Manokwati satu ini tak cuma menawarkan panorama indah tetapi juga memiliki juga kisah legenda yang populer. Keberadaan danau ini menurut legenda setempat terbentuk dari air mata sepadang kekasih yang cintanya tak direstui karena perbedaan suku.
Kedua danau ini kini dinamakan Danau Anggi Ginji yang berasal dari air mata laki-laki dan Anggi Gita yang berasal dari air mata sang perempuan. Selain itu, banyak mitos yang menyebutkan bahwa terdapat naga jantan dan betina yang menghuni danau ini yang tak lain dan tak bukan adalah perwujudan dari kedua pasangan ini.
7. Hutan Gunung Meja

Berjarak sekitar 2 KM dari pusat kota Manokwari, kawasan wisata Gunung Meja memiliki suasana menyejukkan. Disini Toppers bisa melakukan banyak aktivitas mulai dari hiking, bersepeda, hingga sekedar piknik.
Selain rimbunnya pepohonan, di kawasan wisata Gunung Meja juga terdapat Tugu Jepang sebagai monumen peringatan pendaratan Jepang pada saat perang dunia ke-2.
8. Pegunungan Wondiwoy

Masih banyak pemandangan indah di Manokwari yang layak dijadikan destinasi wisata saat berkunjung ke kota ini. Salah satunya adalah Cagar Alam Pegunungan Wondiwoy. Rumah bagi tak kurang dari 147 species burung dan aneka flora serta fauna lainnya ini menawarkan bentang alam yang sangat memukau.
Tak hanya itu, di destinasi wisata Manokwari satu ini, Toppers juga bisa menemukan rumah-rumah tradisional Suku Arfak yang hidup di pedalaman Manokwari.
9. Gunung Botak

Pilihan tujuan wisata Manokwari lainnya adalah kawasan Gunung Botak yang berada di Distrik Momi Waren. Memiliki panorama pantai dan perbukitan yang eksotis, lokasi wisata merupakan salah satu destinasi untuk berkemah dan memancing yang cukup digemari para traveler.
Baca juga: Mau Liburan Hemat? Perhatikan 12 Cara Mendapatkan Tiket Pesawat Murah Berikut!
Sudah tentukan destinasi wisata Manokwari mana yang akan Toppers kunjungi saat bertandang ke ibukota Papua Barat ini? Yuk, mulai persiapan liburanmu ke Manokwari dengan aplikasi Tokopedia. Nggak cuma bisa temukan berbagai perlengkapan traveling terbaik, kamu juga bisa melakukan pemesanan tiket pesawat dan juga kereta api dengan satu aplikasi saya, lho!
