tokopedia-logo
Travel
City
Uluwatu
Tujuan
Tujuan Populer
Jakarta
Indonesia
Kota
3.700+ properti
Bandung
Indonesia
Kota
1.200+ properti
Yogyakarta
Indonesia
Kota
1.500+ properti
Bali
Indonesia
Wilayah
1.200+ properti
Check-in
Kam, 10 Okt 2024
Check-out
Jum, 11 Okt 2024
Durasi menginap 1 malam
Kamar dan Tamu
1 kamar, 1 tamu
Kamar
Tamu

Jumlah tamu tidak boleh kurang dari jumlah kamar.

Hotel di Uluwatu

Hotel di area populer

Hygiene Verified
Ulu Cliffhouse

Ulu Cliffhouse

Hotel
star-iconstar-iconstar-iconstar-iconstar-icon
Suluban, Uluwatu
Suluban, Uluwatu
8,3
Sangat Memuaskan
Rp5.000.000
Termasuk pajak /kamar/malam
Yuk Kunjungi Uluwatu
Tentang Uluwatu
Tempat Wisata Alam di Uluwatu
Tempat Wisata Rekreasi di Uluwatu
Tempat Wisata Kuliner di Uluwatu
Akses Menuju Uluwatu

Tentang Uluwatu

Uluwatu adalah salah satu kawasan di Pulau Bali yang tak kalah terkenalnya dengan kawasan-kawasan lainnya. Berada di bagian Selatan Pulau Bali, kawasan Uluwatu dikenal dengan salah satu kawasan yang memiliki panorama eksotis karena menawarkan hamparan tebing-tebing tinggi yang menakjubkan. Tak hanya itu, kawasan ini juga mudah dijangkau dari seluruh area yang ada di Bali dan memiliki berbagai macam tempat wisata mulai dari pantainya yang memanjakan mata, hingga pura yang dijadikan salah satu tempat wisata sekaligus tempat ibadah favorit para pengunjung.

Sebagai salah satu destinasi favorit para wisatawan, Anda dapat menemukan berbagai jenis penginapan di Uluwatu seperti villa, hotel, apartemen, guest house, maupun resort. Dari berbagai jenis penginapan tersebut, hotel adalah salah satu pilihan yang selalu bertambah setiap tahunnya meski sudah melebihi kebutuhan. Tak hanya nyaman, hotel di Uluwatu juga kerap menyajikan pandangan yang tak kalah cantik serta unik untuk sekedar menikmati atau berfoto ria. Anda dapat menemukan hotel pilihan dengan mudah dan tentunya terjangkau hanya di Tokopedia. Selain itu, Tokopedia juga menawarkan berbagai promo yang dapat Anda gunakan saat ingin memesan hotel pilihan.

Tempat Wisata Alam di Uluwatu

Beberapa lokasi wisata alam di Uluwatu memang terbilang sangat terkenal dan tentunya dibanjiri pengunjung apalagi saat hari libur. Berikut beberapa wisata alam di Uluwatu yang patut Anda sambangi.

Tebing Karang Boma

Objek wisata alam pertama yang sangat terkenal di Uluwatu adalah Tebing Karang Boma. Berada di ketinggian 97 meter di atas permukaan laut, pengunjung akan berdiri di atas ketinggian tebing yang kehijauan dengan hamparan pantai indah di bawah tebing. Memang untuk jalur yang dilewatinya juga agak susah, tetapi semuanya akan terbayar setelah Anda berjalan jauh sampai ke atas tebing. Selain itu, kebanyakan wisatawan yang datang kesini tidak pernah lupa untuk mengabadikan momen dari ketinggian 97 mdpl di Uluwatu. Dikarenakan pemandangan yang sangat indah dari atas, maka mengabadikan momen di Tebing Karang Boma adalah salah satu keputusan yang paling tepat.

Jam operasional: 24 jam

Harga tiket: Rp 10.000,-

Pantai Nyang-Nyang

Berada di Uluwatu memang belum lengkap rasanya kalau tidak mengunjungi salah satu pantainya yang sangat memukau yaitu Pantai Nyang-Nyang. Jalur yang harus dilewati untuk menuju pantai ini terbilang cukup menantang karena pengunjung diwajibkan melewati setidaknya 500 anak tangga yang berjejer hingga sampai di pantai tersebut. Tetapi jangan khawatir! Sesampainya di Pantai Nyang-Nyang, pemandangan yang disuguhkan terlihat sangatlah eksotis dengan pasirnya yang berwarna putih serta air lautnya yang sangat jernih kebiruan. Banyak hal yang dapat dilakukan di pantai ini seperti berolahraga di bibir pantai yang menjulang luas. Kebetulan pantai ini juga termasuk sepi dan tidak seramai pantai di Bali lainnya, maka dari itu banyak pengunjung yang datang kesini untuk memanfaatkan waktu dengan bermain bola di pinggir pantai yang sangat luas.

Jam operasional: 24 jam

Harga tiket: Gratis

Pantai Padang-Padang

Dipersembahkan dengan berbagai jenis pantai yang menawan, Uluwatu juga memiliki salah satu pantai yang sangat terkenal di kalangan para turis mancanegara yaitu Pantai Padang-Padang. Salah satu hal yang membuat pantai ini kian menarik pandangan para turis adalah keberadaan bebatuan karang besar yang berada di bibir garis pantai. Dilengkapi dengan pasirnya yang berwarna putih serta air laut yang sangat jernih berwarna biru muda membuat suasana pantai ini sangat menenangkan. Kegiatan yang dapat dilakukan selain bersantai disini adalah berselancar karena Pantai Padang-Padang memiliki ombak yang cukup besar serta dilengkapi dengan arus bawah laut yang cukup kuat sehingga sangat cocok untuk para peselancar.

Jam operasional: 24 jam

Harga tiket: Rp 5.000,-

Tempat Wisata Rekreasi di Uluwatu

Tak hanya wisata alamnya saja yang mengagumkan, Anda juga dapat mengunjungi beberapa wisata rekreasi di Uluwatu yang selalu didatangi oleh pengunjung juga seperti yang ada di bawah ini.

Pura Uluwatu

Berkunjung ke kawasan Uluwatu belum komplit rasanya jika tidak mengunjungi salah satu wisata rekreasi bertemakan religi disana yaitu Pura Uluwatu. Tidak hanya didatangi oleh pengunjung yang ingin beribadah, namun banyak juga para wisatawan yang datang dan terkagum-kagum dengan keindahan pura yang memiliki pemandangan langsung mengarah ke Samudera Hindia. Karena lokasinya yang berdekatan dengan pantai, Pura Uluwatu juga kerap dijadikan sebagai tempat untuk melihat terbenamnya matahari oleh para pengunjung. Anda juga dapat menikmati berbagai macam fasilitas lainnya seperti restoran atau warung yang sengaja disediakan untuk menemani para pengunjung menikmati waktunya di Pura Uluwatu.

Jam operasional: Setiap hari pukul 07.00 – 18.30 WITA

Harga tiket: Rp 30.000,-

Tari Kecak Uluwatu

Siapa yang tak kenal dengan salah satu tarian kebanggan Indonesia yaitu tari kecak? Pertunjukkan tari kecak kerap dihadirkan oleh para pengunjung baik lokal maupun mancanegara untuk menyaksikan salah satu jenis kebudayaan yang masih diletarikan oleh masyarakat Pulau Bali. Tari kecak sendiri biasanya dimainkan oleh 50 sampai 100 penari yang sebagian besar adalah pria. Berlokasi di area parkir Pura Uluwatu, pengunjung akan menikmati tari kecak tepat saat waktu terbenamnya matahari dimana pemandangan sunset terlihat jelas dan menjadi latar belakang pertunjukan tari tersebut. Tak hanya itu, pertunjukan tari kecak ini juga dikenal sangat dramatis dan menarik karena panggungnya sendiri di desain menyerupai sebuah opera.

Jam operasional: Setiap hari pukul 18.00 – 19.00 WITA

Harga tiket: Rp 145.000,-

Malini Agro Park

Tidak kalah dengan wisata rekreasi lainnya, Uluwatu juga memiliki jenis wisata rekreasi bertemakan edukasi yang bernama Malini Agro Park. Pengunjung akan disuguhkan dengan perkebunan organik yang diisi dengan hamparan tanaman pakcoy yang mewarnai mata karena berwarna hijau. Tidak hanya pokcoy, Anda juga dapat menemukan jenis tanaman lainnya yaitu kangkung, terung, buah naga, daun pepaya, hingga bayam jepang. Tidak hanya mempelajari mengenai jenis-jenis tanaman yang ada, namun pengunjung juga dapat menikmati fasilitas lainnya seperti outbond ataupun meditasi yang disediakan oleh pemilik wisata. Jika ingin mempelajari lebih dalam mengenai tanam-menanam, Anda juga dapat mengikuti kegiatan learning farm seperti pembibitan, membudidayakan tanaman, memanen tanaman, lalu juga memahami hasil-hasil dari tanaman tersebut. Terdengar mengasyikkan, bukan?

Jam operasional: Setiap hari pukul 08.00 – 23.00 WITA

Harga tiket: Rp 100.000,-

Tempat Wisata Kuliner di Uluwatu

Setelah berwisata mengelilingi alam dan rekreasinya yang beragam, Anda dapat mencoba berbagai masakan atau kuliner yang sangat dikenal di Uluwatu. Berikut beberapa wisata kuliner Uluwatu yang sangat sering dibanjiri oleh pengunjung.

Warung Bejana

Salah satu wisata kuliner yang kerap dijadikan destinasi pengunjung lokal maupun mancanegara adalah Warung Bejana. Anda akan disuguhkan oleh tempat makan terbuka berupa saung-saung yang terbuat dari kayu untuk menciptakan pengalaman menikmati makanan cukup berbeda dari yang lainnya. Warung ini merupakan salah satu restoran yang menghadirkan makanan khas bali lengkap seperti sate lilit serta pilihan menu lainnya yang cukup beragam. Anda dapat memesan 1 paket makanan khas Bali yang sudah dilengkapi oleh pemilik restoran untuk nasi beserta lauk pauknya.

Jam operasional: Setiap hari pukul 09.00 – 21.00 WITA

Nasi Ayam Kedewatan Uluwatu

Kuliner yang sudah melegenda dan memiliki cabang di beberapa kawasan Bali ini patut untuk dicoba. Nasi Ayam Kedewatan yang salah satunya berada di Jl. Uluwatu, Pecatu, Kuta Selatan, Kabupaten Badung, Bali ini menjadi salah satu simbol akan makanan khas Bali yang tidak pernah gagal untuk menghibur lidah para pengunjung. Layaknya seperti nasi campur lainnya, Anda akan disuguhkan oleh sepiring nasi dengan lauk ayam autentik khas Bali. Tak hanya itu, ada juga beberapa jenis lauk lainnya seperti telur, sate lilit, kacang goreng, dan juga sambal yang sangat terkenal dengan rasa pedasnya itu.

Jam operasional: Setiap hari pukul 08.00 – 19.00 WITA

Suka Espresso

Walaupun terkesan lebih modern dari wisata kuliner lainnya, namun Suka Espresso juga dapat dijadikan salah satu destinasi untuk mencicipi makanan dan minuman ala Pulau Bali. Berlokasi di Jl. Labuansait No. 10, Pecatu, Kec. Kuta Selatan, Kabupaten Badung, Bali, Anda dapat menemukan restoran ini dengan mudah karena lokasinya yang cukup strategis. Kafe bergaya Australia ini kerap diramaikan oleh turis mancanegara yang mencicipi kopi dengan suasana menyenangkan. Berawal dari warung kecil biasa hingga kini menjadi cafe bergaya modern, Anda tidak akan pernah melihat kafe ini menjadi sepi. Menu disini terbagi menjadi beberapa bagian yaitu untuk sarapan, makan siang, makan malam, serta berbagai pilihan minuman yang ada. Makanan yang disajikan juga bertemakan western food sehingga sangat cocok untuk selera turis.

Jam operasional: Setiap hari pukul 07.30 – 09.00 WITA

Akses Menuju Uluwatu

Untuk mengunjungi Uluwatu, ada beberapa opsi transportasi yang dapat dipilih oleh para wisatawan seperti yang ada di bawah ini.

Bus

Bagi para pengunjung yang ingin menempuh jalur darat ke Bali, salah satu pilihan terbaik bisa menggunakan bus. Bus yang kerap digunakan adalah bus berjenis Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) yang akan berhenti di Terminal Mengwi. Sesampainya di terminal, pengunjung dapat melanjutkan perjalanan menuju Uluwatu menggunakan taksi yang memakan waktu setidaknya 1 jam 20 menit dengan jarak tempuh 45 kilometer.

Kapal

Alternatif lainnya yang tak kalah menarik adalah melalui jalur perairan yaitu kapal. Dengan menggunakan kapal, Anda dapat menikmati indahnya perjalanan hingga waktu tak terasa sampai di Pulau Bali. Jika menggunakan kapal, Anda dapat berhenti di Pelabuhan Benoa lalu melanjutkan perjalanan dengan taksi yang memakan waktu 40 menit dengan jarak tempuh 24 kilometer.

Pesawat

Tak ketinggalan, pengunjung juga dapat menempuh Pulau Bali menggunakan jalur udara melalui pesawat yang biasanya kerap digunakan oleh wisatawan asing atau turis. Anda dapat membeli tiket pesawat di sini dan mendarat di Bandara Internasional Ngurah Rai, Denpasar, Bali. Sesampainya di bandara, Anda bisa melanjutkan perjalanan ke Uluwatu menggunakan taksi yang biasa tersedia di sekitar bandara.

Tujuan populer
Keamanan
PCI Compliant
Ikuti kami
FacebookTwitterInstagram
Get it on Google PlayDownload on the App Store