



Jumlah tamu tidak boleh kurang dari jumlah kamar.
Hotel di Maluku Utara
Hotel di kota populer
Hotel lain di North Maluku
Tentang Maluku Utara
Kota Maluku Utara atau Malut merupakan sebuah provinsi di bagian Timur Indonesia dengan jumlah penduduk tahun 2021 sebesar 1.316.973 jiwa. Secara geografis, Maluku Utara terdiri dari 1.474 pulau dengan pulau berpenghuni sebanyak 89 dan sisanya tidak berpenghuni. Awalnya Maluku Utara memiliki ibukota di Ternate, namun sejak 4 Agustus beberapa tahun lalu ibukotanya pindah ke Kota Sofifi. Bagian dari kawasan Malesia ini juga dikenal memiliki keanekaragaman flora dan vegetasi tertinggi di dunia. Hal ini dikarenakan kepulauan ini terletak di antara Asia-Malesia Barat dan Australia-Pasifik, sehingga hal ini memungkinkan terjadinya percampuran flora dan fauna dan memperkaya keanekaragaman hayati dari Maluku Utara. Tidak hanya itu, kawasan ini juga dilengkapi dengan keindahan alam yang sangat mempesona. Tak heran, jika tempat ini menjadi salah satu destinasi wisata yang sering dikunjungi. Segera dapatkan dan pesan hotel pilihan Anda dengan fasilitas terbaik dan harga murah di Maluku Utara melalui aplikasi Tokopedia.
Wisata Alam di Maluku Utara
Sebagaimana daerah Maluku lainnya, objek wisata alam di kawasan Maluku Utara juga dipenuhi oleh deretan wisata alam yang indah. Berikut beberapa tempat wisata alam yang dapat Anda kunjungi di Maluku Utara dan sekitarnya.
Pantai Jikomalamo
Pantai Jikomalamo yang terletak di Jl. Syaikh Muhammad Al-Khidhir, Sulamadaha, Pulau Ternate, Kota Ternate, Maluku Utara ini merupakan salah satu tempat snorkeling terbaik di Ternate. Hal ini dikarenakan Pantai Jikomalamo memiliki pemandangan bawah laut yang indah. Selain itu, Pantai ini memiliki hamparan pasir putih bersih sepanjang kurang lebih 100 meter.
Jam operasional: Setiap hari, 24 jam.
Harga tiket: Rp. 20.000,-
Gunung Gamalama
Bagi Anda pendaki gunung, maka jangan lupa untuk mampir ke Gunung Gamalama. Saat mendaki, Anda akan melewati hutan yang sangat rimbun. Namun, ketika sampai puncak, Anda akan melihat keindahan pulau Ternate dari atas gunung ini. Saat berkunjung kesini, pastikan jumlah pendaki adalah genap. Hal ini dikarenakan mitos agar menghindari hal-hal yang tidak diinginkan. Jika ingin berkunjung, Gunung ini terletak di Hutan Lindung, Kecamatan Hutan Lindung, Kota Ternate, Maluku Utara.
Jam operasional: Setiap hari, 24 Jam.
Harga tiket: Gratis.
Danau Laguna
Danau Laguna atau Danau Ngade yang terdapat pada pecahan uang seribuan ini memiliki keunikan airnya yang tawar dan selalu nampak kehijauan, padahal lokasinya berdekatan dengan lautan. Tidak hanya itu, pemandangan sekitarnya juga masih sangat asri dan dikelilingi oleh makanan khas Maluku Utara yang dapat Anda cicipi. Jika tertarik, Anda dapat langsung berkunjung ke Desa Fitu, termasuk wilayah Kecamatan Ternate Selatan, Kota Ternate, Maluku Utara.
Jam operasional: Setiap hari, 24 jam.
Harga tiket: Rp. 5.000,-
Batu Angus
Walaupun tercipta dari letusan gunung, ternyata dapat dijadikan sebagai salah satu destinasi wisata yang tak kalah indah dengan wisata lainnya. Bekas aliran lava di Ternate, Maluku Utara, membentuk hiasan alami yang dikenal sebagai Batu Angus. Batu Angus sendiri menyajikan hamparan batu yang tampak seperti hangus terbakar dan membentang dari kaki Gunung Gamalama hingga ke pantai. Selain itu, bebatuan yang berpadu dengan hijaunya Gunung Gamalama dan bentangan laut biru membuat tampilan Batu Angus menjadi lebih menarik.
Jam operasional: Setiap hari, 24 jam.
Harga tiket: Rp. 20.000,-
Pantai Falajawa
Jika berkunjung ke Ternate, Maluku Utara maka tidak lengkap jika tidak berfoto di latar belakang tulisan Ternate yang terletak di Pantai Falajawa. Selain bermain air dipantai ini, Anda dapat menikmati sunset yang sangat indah. Tak hanya itu, Anda juga dapat menikmati jajanan tradisional khas Ternate seperti ada nasi jaha, lalampo, dan lainnya. Lokasi Pantai Falajawa terletak di Jl. Falajawa No.1, Muhajirin, Ternate Tengah, Kota Ternate, Maluku Utara.
Jam operasional: Setiap hari, 24 jam.
Harga tiket: Rp. 20.000,-
Wisata Kuliner di Maluku Utara
Tidak lengkap rasanya mengunjungi Maluku Utara tanpa mengunjungi dan mencicipi aneka kuliner lezat dari beberapa rekomendasi tempat makan di bawah ini.
Rumah makan Popeda Gamalama
Rumah makan di Ternate ini selalu ramai dikunjungi oleh para wisatawan. Menu andalan Rumah Makan Popeda Gamalama adalah gohu ikan. Gohu ikan sendiri merupakan ikan tuna mentah yang diguyur dengan kuah yang khas. Selain itu, rumah makan ini juga menyediakan Popeda yang diguyur oleh kuah soru dan ikan asar dengan cita rasa asam pedas yang lezat. Jika tertarik, Anda dapat berkunjung ke Pasar Bahari Berkesan Ternate.
Jam buka: Setiap hari, pukul 08.00 – 17.00 WIT.
Harga: Mulai dari Rp. 25.000,-
Rumah Makan Islam Baghdad Manado
Walaupun terdapat nama “Manado”, ternyata lokasi kuliner ini di Kota Ternate. Rumah makan yang tidak pernah sepi pengunjung ini menyajikan berbagai jenis masakan khas Manado seperti suntung cumi, ikan woku belanga, ayam paniki, ikan garo rica, sup ikan, dan lainnya. Semua makanan yang disajikan memiliki cita rasa yang khas dan tentunya lezat. Tertarik mencobanya? Lokasinya terletak di Jl. Wijaya Kusuma, Kota Baru, Kec. Ternate Tengah, Kota Ternate.
Jam buka: Setiap hari, pukul 09.00 - 17.00 WIT.
Harga: -
Akses Menuju Maluku Utara
Untuk dapat sampai ke Maluku Utara, Anda dapat menggunakan moda transportasi umum di bawah ini.
Pesawat
Jika Anda menggunakan pesawat, maka Anda dapat menggunakan pesawat dengan tujuan Bandar Udara Internasional Sultan Nuku. Ketika sampai, Anda dapat menggunakan transportasi umum yang tersedia di bandara untuk sampai ke tujuan yang Anda inginkan di Maluku Utara.