



Jumlah tamu tidak boleh kurang dari jumlah kamar.
Apartemen di Jakarta Barat
Apartemen lain di Jakarta Barat
Tentang Jakarta Barat
Jakarta Barat merupakan salah satu dari 5 kota Administrasi di Daerah Khusus Ibukota Jakarta. Daerah yang berluaskan 129,54 km persegi ini dihuni oleh lebih dari 2 juta jiwa penduduk yang terbesar ke dalam 8 Kecamatan dan 56 Kelurahan. Kecamatan Cengkareng, Tambora, dan Palmerah menjadi daerah tersibuk sea terpadat di Jakarta barat. Secara geografis, Jakarta Barat berbatasan langsung dengan Jakarta Utara di sebelah Utara, Jakarta Pusat di sebelah Timur, Jakarta Selatan di sebelah Selatan, dan Provinsi Banten pada bagian Barat.
Jakarta Barat memiliki motto kota yaitu "Kampung Kite Kalo Bukan Kite Nyang Ngurusin Siape Lagi" yang bermakna sebagai sebuah harapan akan besarnya tanggung jawab dan rasa cinta penduduk terhadap Jakarta Barat dengan diwujudkan melalui kerjasama antara pemerintah, pihak swasta, dan masyarakat untuk membangun Jakarta Barat menjadi lingkungan yang aman, tertib, bersih, dan sejahtera.
Kawasan Jakarta Barat dikenal dengan berbagai bangunan bersejarah peninggalan dari zaman kolonial Belanda. Hal ini dikarenakan Jakarta Barat memiliki catatan sejarah yang panjang di mana pada abad ke- 12 daerah ini digunakan sebagai pusat pemerintahan dan perekonomian Jakarta atau yang dulu dikenal dengan nama Sunda Kelapa. Tidak heran jika di Jakarta Barat Anda akan menemukan beragam objek wisata sejarah seperti bangunan kuno, museum, tempat ibadah, hingga benteng pertahanan.
Tentu saja sebagai bagian dari kawasan metropolitan Jakarta, di sini juga tersedia berbagai macam wisata rekreasi menarik lainnya, termasuk di antaranya adalah pusat perbelanjaan dan mal-mal besar. hal – hal inilah yang membuat Jakarta Barat sering dipilih sebagai destinasi wisata atau lokasi penginapan yang strategis oleh para wisatawan. Untuk menunjang akomodasi dan banyaknya kedatangan wisatawan, terdapat berbagai pilihan hotel hingga apartemen yang tersedia dengan harga dan fasilitas yang berbeda-beda. Bagi Anda yang ingin mencari hotel terbaik dengan harga yang murah di Jakarta Barat, Anda dapat langsung pilih dan booking hotel dengan mudah di Tokopedia.
Pusat Perbelanjaan dan Perkantoran di Jakarta Barat
Mall Taman Anggrek
Bermain ice skating tidak perlu jauh-jauh ke negeri 4 musim, Anda dapat berkunjung ke Mall Taman Anggrek saja dan bermain disini. Selain itu tersedia outlet dengan brand-brand ternama seperti Charles n Keith, Crocsm Kose, Adidas, Kidz Station, Mothercare, Alexandre Christie dan masih banyak lainnya. Selain itu tersedia Chandra Gupta Salon, Habb Hair Gallery dan Hairbrain jika ingin memanjakan rambut Anda. Toko-toko elektronik, restoran dan foodcourt.
Central Park Mall
Pusat perbelanjaan dengan 6 lantai ini memiliki berbagai outlet dari merek tersohor. Selain itu terdapat Hero supermarket untuk memenuhi kebutuhan bulanan Anda. Restoran, foodcourt hingga ruang terbuka juga tersedia. Biasanya para pemilik kucing dan anjing datang sambil membawa hewan kesayangannya untuk berjalan, bermain dan bertemu dengan teman-teman mainnya.
Wilayah Perkantoran di Jakarta Barat
Selain memiliki gedung apartemen yang terkenal mewah, di Jakarta Barat juga terdapat banyak pilihan perkantoran yang jauh dari kemacetan dan tidak kalah menarik dari kawasan perkantoran segitiga emas Jakarta. Area perkantoran tersebut mencakup Kebon Jeruk, Tomang, Slipi, Grogol, Puri Indah. Semua area perkantoran tersebut berada dekat dengan berbagai akses transportasi, seperti jalan tol lingkar luar barat, tol s. parman dan beberapa transportasi umum.
Wisata Kuliner dan Tempat Makan Terkenal di Jakarta Barat
Kedai Kopi Es Tak Kie
Kedai kopi legendaris sejak tahun 1927 ini berada di Glodok. Terdapat dua menu kopi yaitu kopi hitam dan kopi susu, keduanya dapat disajikan hangat atau dingin. Rasa khas dengan aroma yang nikmat ditambah kesan klasik dari interior kedai menambah kesan otentik. Jangan khawatir, Anda juga dapat pesan camilan dan makanan berat yang tersedia di kedai ini untuk teman minum kopi. Ada nasi campur, pangsit kuah/goreng, nasi tim, sop swiikaw, bakmi, dan lainnya. Oh iya untuk jam bukanya hanya sampai jam 13.00, pastikan Anda datang sebelum kedai ini tutup ya.
Jam operasional: Setiap hari, 06.30 – 13.00 WIB
Harga : Rp22.000 – Rp50.000,-
Pisang Bakar Madu Bu Nanik
Populer dan nikmat, ada cemilan yang wajib Anda coba yaitu Pisang Goreng Madu Bu Nanik. Pisang yang dibalut dengan tepung dan berwarna kecoklatan ini banyak diminati, bahkan beberapa dari pengunjung membawanya sebagai oleh-oleh atau hantaran ketika berkunjung. Selain itu terdapat menu lainnya yaitu ubi goreng madu, nanas goreng madu, nangka goreng madu, cempedak goreng madu, ote-ote, martabak granat dan tahu tempur. Tidak hanya itu, ada pula nasi bakar dengan beberapa varian rasa seperti ayam, tuna, rendang, teri medan, udang pete dan khusus untuk vegan ada jamur.
Jam operasional: Setiap hari, 08.00 – 17.00 WIB
Harga : Rp6.000 – Rp27.000,-
Laksa Betawi Asirot
Cita rasa khas laksa Betawi yang otentik dari semangkuk laksa Betawi Asirot bisa membuat Anda ketagihan. Kuahnya yang nikmat lengkap dengan ketupat, semur daging, telur jengkol dan kerupuk menghangatkan tubuh dan menggoyang lidah. Selain itu jangan lupa untuk ditemani es kuwut yang segar selepas santap laksa, pastinya membuat Anda segar!
Jam operasional: Setiap hari, 10.00 – 21.00 WIB
Harga : Rp3.000 – Rp15.000,-
Transportasi di Jakarta Barat
Berikut beberapa sarana transportasi umum yang dapat Anda pilih untuk berkunjung ke Jakarta Barat.
Bus
Bus menjadi salah satu jenis kendaraan umum yang mudah dan murah untuk digunakan menuju ke Jakarta Barat. Anda dapat menggunakan Bus Mayasari Bakti untuk sampai ke Jakarta Barat dari berbagai daerah di Jabodetabek. Tersedia beberapa rute perjalanan yang dapat Anda pilih, yaitu rute Jakarta – Bekasi, rute Jakarta – Bogor (Cibinong - Cileungsi), rute Jakarta – Tangerang/Tangerang Selatan, dan rute Jakarta – Depok.
Kereta Api
Selain bus, kereta api juga menjadi cara mudah dan praktis dengan harga yang tentu saja terjangkau untuk sampai ke Jakarta Barat. Anda dapat menggunakan kereta api Commuter atau KRL Line dari berbagai daerah di Jakarta dan turun di stasiun terdekat di Jakarta Barat seperti Stasiun Palmerah dan Stasiun Grogol.
Bagi Anda yang berasal dari luar daerah, Anda dapat menggunakan kereta api ekonomi dan berhenti di Stasiun Pasar Senen, Jakarta Pusat ataupun kereta api bisnis dan eksekutif untuk sampai ke Stasiun Gambir, Jakarta Pusat. Dari stasiun – stasiun tersebut, Anda dapat melanjutkan perjalanan ke Jakarta Barat menggunakan commuter line, bis, atau ojek online.
Pesawat
Opsi berikutnya yang dapat Anda pilih untuk dapat berkunjung ke Jakarta Barat adalah melalui jalur udara yaitu menggunakan pesawat terbang. Pesawat menjadi sarana yang praktis untuk Anda yang berasal dari provinsi luar Jawa maupun yang berdomisili di luar Indonesia.
Terdapat dua bandara yang dapat Anda pilih, yaitu Bandara Internasional Soekarno – Hatta di Tangerang yang melayani penerbangan domestik maupun internasional, atau Bandara Internasional Halim Perdanakusuma di Jakarta Timur yang dikhususkan untuk penerbangan domestik dan Haji. Tentu saja dari kedua bandara ini, selanjutnya Anda harus menggunakan transportasi lain seperti bus atau kereta api untuk bisa sampai ke Jakarta Barat.
Kapal
Moda transportasi yang terakhir adalah dengan menggunakan kapal laut. Anda bepergian ke Jakarta Barat dengan membeli tiket dan menggunakan kapal ferry dari daerah asal Anda untuk dapat sampai di Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara. Selanjutnya, dari pelabuhan tersebut Anda dapat menggunakan taksi, bus, atau kereta api menuju ke Jakarta Barat.