



Jumlah tamu tidak boleh kurang dari jumlah kamar.
Apartemen di Canggu
Apartemen di area populer
Tipe akomodasi di Canggu
Apartemen lain di Canggu
Tentang Canggu
Canggu merupakan area pedesaan yang terletak di kabupaten Badung, Bali. Selain memiliki alam yang indah, Canggu juga menawarkan wisata kuliner serta nightlife yang tentunya populer di kalangan wisatawan domestik maupun mancanegara. Perkembangan turisme di Canggu berkembang sejak tahun 2000, dan pada tahun 2017 Canggu telah memiliki 479 akomodasi termasuk hotel, restoran, apartemen, villa, bar dan lainnya. Meskipun begitu, masyarakat Canggu tetap menjaga keberlangsungan alam agar tidak dirusak oleh sektor pariwisata dengan cara mengembangkan lahan agrikultur sebagai sektor sampingan. Maka dari itu, jangan heran apabila masih banyak sawah dan subak yang bisa ditemukan di Canggu. Begitulah komitmen yang dipegang oleh masyarakat Canggu, untuk tetap menjaga adat dan budaya serta alam dari kerusakan akibat sektor pariwisata.
Terletak di area barat daya Pulau Bali, Canggu merupakan area pariwisata yang lengkap pagi turis, mulai dari berkuda di sepanjang pantai pasir hitam Canggu hingga mengambil kelas memasak dengan chef lokal, dan masih banyak lagi. Bila ingin berkunjung dalam jangka waktu yang cukup lama, Anda bisa memilih akomodasi seperti apartemen. Tentu saja Anda bisa mencari daftar apartemen yang bisa disewa di Tokopedia. Tidak hanya menawarkan opsi yang banyak, namun Tokopedia juga memiliki banyak promo diskon yang menarik. Selain di Canggu, Anda juga bisa mencari apartemen di daerah sekitarnya seperti apartemen di Denpasar, apartemen di Jimbaran, apartemen di Kuta, apartemen di Legian, apartemen di Nusa Dua, apartemen di Nusa Lembongan, apartemen di Sanur, apartemen di Seminyak dan apartemen di Ubud serta apartemen lainnya di Bali.
Pusat Perbelanjaan dan Perkantoran di Canggu
Canggu Avenue
Jika ingin ke pusat Canggu, maka Anda dapat mampir ke Canggu Avenue. Terletak di lokasi yang strategis, Canggu Avenue merupakan pusat perbelanjaan serta restoran yang menyediakan banyak pilihan bagi Anda yang tidak mau menghabiskan banyak waktu untuk berkeliling. Dengan desain arsitektur yang hijau serta terbuka, berbelanja di Canggu Avenue tetap terasa menyegarkan.
Jam Buka: Setiap hari, 07:00 - 23:00 WITA
Lokasi: Jalan Pantai Batu Bolong No.55, Canggu, North Kuta, Badung, Bali 80351
Old Man’s Original Canggu Market
Dengan lebih dari 150 kios pedagang lokal maupun independen, Anda bisa menemukan berbagai macam jenis produk aksesoris, pakaian renang, peralatan rumah, seni hingga fashion. Selain itu, Anda juga bisa menikmati penampilan live music dari musisi lokal maupun internasional. Meskipun jam tutupnya terhitung cepat, Anda tetap bisa menikmati makanan dan minuman yang dijual di Old Man’s Original Canggu Market.
Jam Buka: Setiap hari, 08:00 - 15:00 WITA
Lokasi: Jalan Pantai Batu Bolong, Canggu, North Kuta, Badung, Bali
Deus Ex Machina: Temple of Enthusiasm
Selain terkenal sebagai restoran dengan berbagai macam pilihan menu yang lezat, Deus Ex Machina juga menyediakan berbagai macam produk fashion yang sesuai dengan brandingnya, yakni motorcycle. Tentunya Anda juga familiar dengan kaos Deus Ex Machina yang cukup populer dalam beberapa tahun terakhir. Maka dari itu, Anda dapat menambah koleksi kaos anda dengan berbelanja di Deus Ex Machina: Temple of Enthusiasm.
Jam Buka: Setiap hari, 07:00 - 24:00 WITA
Lokasi: Jalan Batu Mejan No.8, Canggu, North Kuta, Badung, Bali 80361, Indonesia
Love Anchors Canggu
Komplek butik Love Anchors Canggu merupakan salah satu lokasi berbelanja yang ikonik di Canggu. Berada di tengah hamparan sawah yang tidak jauh dari pantai, Love Anchors Canggu juga dibangun dengan arsitektur kayu ala rumah Joglo sehingga pemandangan di lokasi perbelanjaan ini dapat memanjakan mata Anda. Selain menjual pernak-pernik serta souvenir yang menarik, Love Anchors Canggu juga menyediakan beberapa restoran sehingga Anda dapat mengisi perut setelah berkeliling untuk berbelanja.
Jam Buka: Setiap hari, 09:00 - 23:00 WITA
Lokasi: Jalan Pantai Batu Bolong No.56, Canggu, North Kuta, Badung, Bali 80351
Zero Waste Bali
Jika Anda tertarik dengan sustainability, silakan mampir ke Zero Waste Bali. Toko eco friendly ini menjual bahan makanan dalam ukuran besar, alat rumah tangga yang sustainable serta produk rias vegan. Sesuai namanya, Zero Waste Bali tidak menyediakan bungkus sekali pakai sehingga Anda diharapkan untuk membawa kontainer atau kantong belanja masing-masing. Tidak hanya itu, Zero Waste Bali juga menawarkan edukasi serta kesadaran masyarakat mengenai polusi plastik melalui sistem penjualan, pembicara serta workshop yang tentunya menarik untuk dicoba.
Jam Buka: 10:00 - 19:00 WITA
Lokasi: Jalan Subak Sari 13 No 8, Tibubeneng, North Kuta
Wisata Kuliner dan Tempat Makan Terkenal di Canggu
Peloton Supershop
Kombinasi antara restoran berbahan dasar tanaman serta toko sepeda, Peloton Supershop mengajak pelanggan untuk mengenal lebih jauh mengenai gaya hidup yang lebih sehat baik untuk kesehatan pribadi maupun kebaikan lingkungan. Menunya sendiri dibagi menjadi dua, yakni All Day Menu yang tersedia dari pukul 9 pagi hingga pukul 9 malam WITA dan Pizza Shop Menu yang tersedia dari pukul 12 siang hingga pukul 10 malam WITA.
Jam buka: Setiap hari, 7:30 - 22:00 WITA
Lokasi: Jalan Pantai Berawa No.46, Tibubeneng, North Kuta, Badung, Bali 80361, Indonesia
Finn’s Beach Club
Terletak di Pantai Berawa yang populer sebagai lokasi surfing, Finn’s Beach Club merupakan salah satu lokasi yang paling populer bagi kalangan turis domestik maupun internasional. Anda dapat menikmati pemandangan sunset di infinity pool serta bar di tengah kolam yang dikelilingi oleh speaker canggih di bawah air. Tentunya hiburan di Finn’s Beach Club tidak lengkap tanpa iringan musik dari DJ dari jam 9 pagi WITA dan penyanyi Finn’s dimulai pada pukul 4 sore WITA.
Jam Buka: Setiap hari, 9:00 - 11:00 WITA
Lokasi: Jalan Pantai Berawa, Canggu, Tibubeneng, North Kuta, Badung, Bali 80361, Indonesia
Hungry Bird Coffee Roaster
Untuk Anda yang berkunjung ke Canggu untuk Work From Bali (WFB), maka Hungry Bird bisa menjadi lokasi kerja Anda yang baru. Kafe ini menyediakan berbagai macam pilihan kopi nusantara yang diseduh dengan teknik yang tidak perlu diragukan. Pemilik kafe ini juga memiliki wawasan yang luas mengenai kopi sehingga Anda dapat bertanya serta mengenal lebih jauh mengenai kopi yang diseduh. Selain itu, kafe ini menyediakan wifi dengan koneksi internet yang cepat sehingga Anda tidak perlu khawatir dengan kelancaran aktivitas kerja Anda.
Jam Buka: Senin - Sabtu, 08:00 - 17:00 WITA
Lokasi: Jalan Raya Perancak / Semat 86 Tibubeneng, North Kuta, Badung, Bali 80361
The Shady Shack
Sesuai dengan namanya, The Shady Shack terletak di bawah rindangnya pohon yang menyejukkan sehingga Anda tidak perlu khawatir dengan teriknya matahari di Bali. Terletak di dekat Pantai Echo, restoran ini menyediakan menu vegetarian dan vegan yang tidak hanya sehat, namun juga bervariasi. Anda bisa menemukan menu seperti smoothie bowl, burger hingga nasi goreng kembang kol yang layak dicoba apabila Anda sedang berada di Canggu!
Jam buka: Setiap hari, 08:30 - 23:00 WITA
Lokasi: Jalan Tanah Barak No.57, Canggu, North Kuta, Badung, Bali 80351, Indonesia
Ji Terrace by THE SEA
Bila Anda ingin menikmati fine dining dengan pemandangan 180° menghadap Samudera Hindia dan Pantai Canggu, maka Anda bisa menikmati Ji Terrace by THE SEA. Dengan koki kepala Chef Colin Buchan, mantan koki di restoran Gordon Ramsay di London dan Pollen milik Jason Atherton di Singapura, lidah Anda akan dimanjakan dengan makanan Asia seperti Indonesia, Jepang, India dan Thailand.
Jam Buka: Setiap hari, 7:00 - 22:00 WITA
Lokasi: Jalan Pantai Batu Bolong, Canggu Beach, Canggu, North Kuta, Badung, Bali 80361
Transportasi di Canggu
Mobil atau Motor
Untuk memudahkan perjalanan dari satu lokasi ke lokasi yang lainnya, Anda dapat menggunakan mobil ataupun motor. Jangan khawatir apabila Anda tidak tahu kemana harus mencari rental kendaraan, karena Tokopedia juga menyediakan pilihan yang banyak sehingga Anda dapat menentukan pilihan sesuai dengan preferensi seperti jenis kendaraan, lepas kunci atau dengan supir serta jangka waktu penyewaan.
Taksi atau Ojek Online
Apabila Anda tidak ingin menyewa kendaraan pribadi, Anda juga dapat menggunakan layanan taksi atau ojek online. Lewat platform favorit Anda, taksi dan/atau ojek online yang tersedia banyak di Canggu akan siap mengambil order dan mengantarkan Anda ke lokasi tujuan.
Akses Menuju Canggu
Pesawat
Apabila Anda berasal dari luar Pulau Bali, maka Anda dapat terbang dari bandara lokal Anda ke Bandara Internasional Ngurah Rai Bali. Dari bandara, Anda dapat melanjutkan perjalanan ke Canggu dengan menggunakan transportasi darat seperti mobil ataupun bus sejauh 19,1 km dalam jangka waktu sekitar 30 menit.
Kapal
Untuk Anda yang membawa kendaraan pribadi dari luar Pulau Bali, Anda juga dapat menyebrang dengan kapal ferry. Apabila Anda berangkat dari Pulau Jawa, maka rute Pelabuhan Ketapang - Gilimanuk merupakan salah satu rute yang paling populer. Tentu saja Anda harus memastikan jadwal ferry serta cuaca agar perjalanan Anda dapat berlangsung dengan mulus.
Taksi Bandara
Apabila Anda tidak bisa menemukan penyedia layanan transfer Bandara Ngurah Rai Bali, Anda juga memiliki opsi untuk menggunakan taksi bandara. Hanya dengan berjalan sedikit ke arah area parkir, Anda dapat menemukan konter tempat pemesanan taksi sehingga Anda tidak perlu kesusahan menentukan area penjemputan. Taksi yang digunakan biasanya berkapasitas 2-3 orang dan memiliki tarif tetap seharga Rp.250.000 - Rp.275.000 per taksi.