
Beli Game Payday 2 Online Lebih Mudah Mulai Aja Dulu di Tokopedia
Beli Game Payday 2 di Tokopedia
Payday 2 merupakan game FPS kooperatif yang dikembangkan oleh Overkill Software (diakuisisi Starbreeze Studio) dan dirilis oleh 505 Games, perusahaan yang juga terkenal dengan game Terraria. Payday 2 pertama kali dirilis pada bulan Agustus 2013 untuk platform PC (via Steam), PlayStation 3 dan Xbox 360. Selanjutnya, Payday 2 dirilis dalam versi Crimewave Edition untuk PlayStation 4, Xbox One dan Nintendo Switch. Payday 2 merupakan sekuel dari Payday: The Heist yang telah dirilis pada tahun 2011. Sekuelnya, Payday 3, sedang dalam tahap pengembangan dan direncanakan akan rilis paling lambat pada tahun 2023.
Berlatar dua tahun setelah peristiwa di game sebelumnya, sebuah kelompok baru beranggotakan 21 orang datang ke Washington untuk melakukan serangkaian tindak kriminal seperti perampokan dan penyelundupan narkotika. Dalam setiap perampokan, pemain bisa menggunakan satu hingga tiga anggota. Ketika pemain mengendalikan karakter utama, anggota tim lainnya akan dikendalikan oleh A.I atau pemain lain dalam mode multiplayer. Berbeda dengan game sebelumnya, Payday 2 menawarkan fitur pengaturan tampilan karakter, meningkatkan kualitas grafis, menambahkan lebih banyak level, serta memperbarui mekanisme Stealth.
Antusiasme komunitas sudah terlihat bahkan satu minggu sebelum perilisan game Payday 2. Starbreeze Studios menyebutkan bahwa versi pre-order Payday 2 saja sudah berhasil memberikan keuntungan besar untuk studio dan publisher. Dalam periode satu bulan perilisannya, Payday 2 telah terjual sebanyak 1,58 juta kopi.
Dapatkan game Payday 2 dengan membeli saldo PSN Money Voucher, Steam Wallet, dan Nintendo eShop Gift Card di Tokopedia. Tersedia ratusan voucher game dengan berbagai nominal yang dapat kamu beli dengan mudah. Tinggal klik nominal yang kamu inginkan, selesaikan transaksi dan nikmati promo dan cashback menarik!
Genre Game Populer | Platform Game Populer |
---|---|
Game FPS Game Bola Game Perang Game MMORPG Game MOBA Game RPG |
Game Mobile Game Nintendo Game PC Game PlayStation 4 Game Xbox One |
Game Populer 2019 | |
---|---|
Arena of Valor Black Desert Online Dota 2 FIFA 19 Free Fire |
Grand Theft Auto V Minecraft Mobile Legends PUBG Mobile Roblox |