Toppers berikut tampilan dan menu baru pada halaman Gift Card Tokopedia:
Bikin Gift Card
Riwayat
Ada beberapa pilihan tema dan design untuk bikin gift card dan info penerima. Kamu bisa kirimkan maksimal 5 orang dalam 1 transaksi dengan nilai dan pesan yang berbeda.
History atau Riwayat Gift Card merupakan fitur baru untuk menampilkan riwayat transaksi pembelian Gift Card, Gift Card yang diterima dan Gift Card yang telah kedaluwarsa.
Cara Redeem via Halaman Riwayat
Klik Gift Card Diterima pada halaman riwayat.
Kamu bisa lihat design Gift Card, ucapan/pesan, nama pengirim dan nominal Gift Card. Klik Redeem Gift Card sebelum tanggal kedaluwarsa.
Selamat Gift Card berhasil di-redeem dan masuk ke GoPay Coins kamu.