Judul: Dongeng Pilihan Kancil dan Sahabat-sahabatnya Penulis: Kak Thifa Penerbit: DIVA Press ISBN: 978-623-293-596-9 Tebal: 40 hlm. Tahun: 2022 Ukuran: 15x24 cm Hai, bertemu lagi dengan dongeng-dongeng karya Kak Thifa. Buku ini berisi banyak dongeng tentang Kancil dan para sahabatnya. Dengan bahasa yang sederhana dan ilustrasi yang menarik, anak-anak tidak akan bosan membaca dongeng-dongeng dalam buku ini. Selain itu, setiap cerita mengandung pesan positif yang bagus untuk perkembangan perilaku anak-anak. Buku ini bisa dibacakan oleh orang tua atau tenaga pendidik. Bagi anak-anak yang sudah bisa membaca, tentu lebih seru membaca buku ini bersama teman-teman. Selamat membaca!