Hannochs UVC Ozone 30W
Spesifikasi:
Voltase : AC 220-240V (50/60 Hz) (Dapat Beroperasi pada tegangan 190-240V)
Power Factor : ≥0.5
Tipe Lampu : Quartz Glass T6 10W x 2
Jenis Sinar Ultraviolet : Ultraviolet C + Ozone
Intensitas Sinar UV : 86uW/cm²
Luas Area Efektif : Maksimal 45m²
Dimensi Produk : 490*58*270mm
Bahan Produk : AL + Fe + PVC
Umur Lampu : 8.000Jam
*1 Tahun Garansi Service
Berikut kebijakan garansi service :
1. Lama garansi tertera di keterangan produk, terhitung dari status pesanan dalam proses pengiriman.
2. Produk yang ingin di service dikirim ke alamat Service Station kami ( lengkap dengan kotak & kondisi packing aman dari resiko kerusakan selama pengiriman ).
3. Garansi service untuk parts berikut :
*T6 UVC Ozone tube
*Ballast
4. Produk yang diservice akan dilakukan pemeriksaan ( maksimum 3 hari kerja ) dan akan diinformasikan kembali kepada pembeli.
5. Proses klaim dilakukan dengan mengirimkan produk ke Service Station kami dan ongkir PP ditanggung pembeli
6. Garansi service berlaku untuk 1x klaim selama masa garansi. Untuk klaim selanjutnya akan dikenakan biaya Parts sesuai ketentuan yang berlaku.
PERHATIAN : Pastikan ruangan bebas dari manusia, hewan peliharaan & tanaman ketika menggunakan produk ini.
Baca Petunjuk pemakaian sebelum menggunakan.
PERINGATAN!
1) Paparan sinar UVC yang lama dapat menyebabkan potensi kerusakan pada kulit. Dalam kasus terburuk, mungkin dapat menyebabkan kanker kulit. Hindari paparan langsung sinar UVC saat proses membunuh kuman sedang bekerja.
2) Sinar UVC dapat menyebabkan mata terbakar. Hindari melihat sinar lampu saat sedang menyala.
3) Sinar UVC juga dapat memiliki efek membunuh kuman pada sel organik. Hindarkan hewan peliharaan dan tanaman dari paparan sinar UVC.
4) Produk ini dilengkapi fungsi Ozone selain sinar UVC, pastikan membuka pintu dan jendela selama minimal 30 menit setelah lampu mati agar udara di dalam ruangan dapat bersirkulasi melalui ventilasi tersebut. Karena Ozone yang dihasilkan selama proses membunuh kuman dapat memiliki efek samping, dan paparan yang lama terhadap Ozone dapat merusak fungsi kekebalan tubuh manusia.
5) Perawatan, pembongkaran maupun perbaikan produk ini harus dilakukan oleh teknisi yang berkompetensi.
*Hannochs Indonesia*