Penting!
Per tanggal 20 Mei 2024, akan ada fitur untuk melacak dan mengkonfirmasi paket yang retur ke Penjual. Informasi selengkapnya silakan klik di sini.Ninja Xpress merupakan layanan kurir instant yang memberlakukan Layanan Reguler Service. Apabila Toppers ingin mengaktifkan Ninja Xpress sebagai layanan pengiriman dengan sistem pick up, kamu diharapkan membaca dan memahami syarat dan ketentuan yang berlaku sebelum menggunakan layanan kurir yang terkait.
- Cara Aktivasi
- FAQ
- S&K
- Kontak
Berikut ini adalah informasi terkait cara mengaktifkan Ninja Xpress:

Q: Daerah mana saja yang bisa dijangkau Ninja Xpress?
Saat ini Ninja Xpress menyediakan 1 (satu) layanan pengiriman, yakni: Layanan Reguler Service. Jangkauan pengiriman dari Jabodetabek, Bandung, Yogyakarta, Kota Cilegon, Kab. Karawang, Kota Denpasar, Kab Semarang, Kota Blitar, Kota Batu, Karanganyar, Ponorogo, Sragen, Salatiga, Serang, Sukabumi ke beberapa destinasi di wilayah Indonesia yang telah disepakati sebelumnya.
Q: Bagaimana cara mengirim barang dengan Ninja Xpress?
Apabila Toppers mendapat pesanan dengan pilihan pengiriman Ninja Xpress, batas respons pesanan hanya 2×24 jam terhitung sejak pembayaran diverifikasi. Konfirmasi pengiriman/request pick up Ninja Xpress pun terhitung 2×24 jam sejak pesanan direspons. Karena itu, segera respons dan kirim pesanan dengan cara:
- Login ke akun Tokopedia kamu.
- Klik ikon
, lalu klik Pesanan Baru.
- Pastikan alamat di Lokasi Pick up sudah sesuai dengan lokasi pengambilan produk yang akan dituju oleh kurir.
- Klik Respon Pesanan.
- Setelah itu, masuk ke halaman Konfirmasi Pengiriman.
- Klik PICKUP untuk memesan kurir Ninja Xpress. Pemesanan kurir Ninja Xpress hanya bisa dilakukan pada pukul 09.00 s.d 15.00 WIB.
- Toppers TIDAK PERLU membayar ke kurir, karena sistem Tokopedia akan otomatis memproses ongkos kirim ke Ninja Xpress.
- Periksa status dan info (nomor order/resi, nama, dan nomor handphone) kurir Ninja Xpress yang sudah kamu pesan pada tab Status Pengiriman.
- Setelah kurir datang dan mengambil paket untuk diantar, kamu bisa melihat status paket dengan klik Lacak.
Kebijakan Pengiriman dengan Ninja Xpress
Berikut ini adalah kebijakan pengiriman dengan kurir Ninja Xpress:
A. Umum
- Ada layanan Regular Service, batas waktu driver akan datang untuk mengambil barang setelah request Pick Up adalah maksimal 1x24 jam.
- Khusus untuk pick up dan pengiriman dengan tujuan alamat perkantoran yang jatuh pada hari Sabtu akan diagendakan kembali di hari Senin. Sedangkan untuk hari Minggu tidak ada proses pick up dan pengiriman.
- Untuk layanan pengiriman Reguler Service request pick up dapat dilakukan pada pukul 09.00 – 15.00 WIB. Jika penjual melakukan request Pick Up melebihi batas waktu Cut Off Time, maka penjual harus melakukan request Pick Up kembali pada keesokan harinya.
- Untuk layanan Reguler, ukuran maksimum produk yang bisa dikirim adalah 70cm (panjang) x 70cm (lebar) x 70cm (tinggi) dan maksimum berat produk 15kg.
- Ninja Xpress tidak menyediakan kemasan khusus untuk pengiriman. Penjual bertanggung jawab untuk mengemas dengan layak produk yang akan dikirimkan. Untuk produk rapuh yang terbuat dari kaca, keramik, serta produk yang cepat rusak seperti makanan, es krim, dan bunga segar, disarankan agar dikemas secara khusus. Ninja Xpress tidak bertanggung jawab untuk kerusakan atau perubahan bentuk yang terjadi atas pengiriman produk-produk tersebut. Ninja Xpress tidak melayani pengiriman khusus untuk makanan beku dan makanan yang mudah berubah bentuk seperti nugget, es krim, mentega, dll.
- Ninja Xpress tidak menyediakan jasa pengiriman untuk barang-barang berharga seperti emas, perhiasan, surat-surat berharga, dan lain-lain.
- Apabila Pembeli tidak menggunakan asuransi pada saat pengiriman, maka Penjual hanya berhak mendapatkan biaya penggantian sebesar 10 (sepuluh) kali dari ongkos kirim atau maksimal senilai Rp1.000.000,- (satu juta rupiah), atau seharga nominal barang dengan pemilihan nominal paling rendah diantara ke duanya. Contoh: Jika ongkos kirim sebesar Rp10.000,- (Sepuluh ribu rupiah) maka biaya penggantiannya adalah Rp100.000,- (Seratus ribu rupiah), bukan Rp1.000.000,- (Satu juta rupiah).
- Layanan Service Reguler pengirimannya menggunakan Motor atau Mobil.
- Penjual TIDAK PERLU membayar kepada kurir, karena sistem Tokopedia akan memproses langsung ongkos kirim ke Ninja Xpress.
- Apabila terjadi perbedaan berat Pembeli dan/atau Penjual dapat melakukan pelaporan kepada Ninja Express maksimal 14 (empat belas) hari sejak barang diterima untuk bisa dilakukan proses investigasi.
- Ninja Xpress hanya akan menerima klaim atas kerusakan Barang paling lambat 14x24 jam setelah Barang diterima. Sedangkan untuk barang yang hilang, Ninja Xpress hanya akan menerima klaim paling lambat 14x24 jam setelah Barang seharusnya diterima berdasarkan keterangan estimasi tiba. Batas waktu pelaporan dan pengajuan komplain ditentukan berdasarkan kebijakan Ninja Xpress. Selengkapnya dapat dilihat DI SINI.
- Untuk pengiriman menggunakan jasa Ninja Express, dapat terjadi perbedaan perhitungan berat oleh Kurir untuk barang-barang berdimensi besar. Pihak Kurir akan menggunakan perhitungan berat volumetrik dengan rumus Panjang (cm) X Lebar (cm) X Tinggi (cm) : 6000. Apabila terjadi perbedaan berat tersebut, maka Tokopedia akan menghubungi penjual atau pembeli mengenai perbedaan selisih ongkos kirim yang akan terjadi. Untuk itu kami sarankan dari penjual untuk dapat melakukan perhitungan berat produk (sudah berikut kemasan/packing) berdasarkan Syarat dan Ketentuan dari kurir terkait.
- Apabila terjadi perbedaan atas perhitungan berat oleh Kurir Ninja Express, dimana Penjual maupun Pembeli tidak bersedia menanggung selisih biaya kirim atau Penjual maupun Pembeli tidak dapat dihubungi oleh pihak Tokopedia dalam waktu 2×24 jam, maka paket akan dikembalikan ke Penjual.
- Daftar barang yang tidak dapat dikirim dengan menggunakan layanan Ninja Xpress:
- Uang (koin, uang tunai dalam rupiah dan/atau mata uang asing lainnya), surat berharga (cek, giro, obligasi, saham, sertifikat).
- Narkotika, ganja, morphin dan obat-obat atau zat-zat yang dianggap sebagai benda terlarang lainnya.
- Barang cetakan, rekaman atau barang-barang lainnya yang bertentangan dengan nilai kesusilaan dan dapat mengganggu stabilitas keamanan dan ketertiban umum.
- Makhluk hidup (binatang dan tumbuhan).
- Barang dalam kategori berbahaya, beracun dan barang-barang kimia yang mudah meledak atau terbakar.
- Alkohol dan minuman beralkohol.
- Kiriman dalam bentuk cair lainnya kecuali dikemas dengan baik dan benar (dengan melampirkan MSDS (Material Safety Data Sheet) dan surat pernyataan barang berbahaya dari pelanggan).
- Barang yang mudah meledak, senjata dan bagian-bagiannya.
- Peralatan judi dan tiket lotere.
- Barang-barang yang dikategorikan dalam pengawasan pemerintah.
- Barang-barang yang terbuat dari bahan gelas, keramik, dan pecah belah.
- Barang seni, termasuk hasil karya dari keahlian, bakat atau talenta untuk diperjualbelikan, dipamerkan atau pun untuk dikoleksi, seperti lukisan, gambar, jambangan, hiasan dinding dari permadani.
- Barang antik, segala jenis komoditi yang memperlihatkan ciri-ciri masa lampau dan memiliki nilai tersendiri karena sejarah, usia dan kelangkaannya, seperti furnitur, peralatan makan, barang pecah belah dan barang-barang koleksi seperti koin dan perangko.
- Perhiasan adalah barang perhiasan dari permata asli, permata asli atau batu permata (batu mulia atau semi mulia), berlian hasil kerajinan (sudah diasah dan dibentuk) dan perhiasan terbuat dari logam mulia.
- Logam mulia, termasuk diantaranya, emas dan perak lantakan atau satuan kecil-kecil, platina (kecuali sebagai bagian tak terpisahkan dari peralatan elektronik).
- Produk elektronik dengan berat diatas 70 kg.
- Perangko, materai cukai minuman keras, materai pajak.
- Voucher telepon seluler.
- Komoditi yang bernilai tinggi, seperti sarang burung walet, bulu binatang, sutra.
- Klasifikasi barang berbahaya sesuai dengan peraturan internasional tentang barang berbahaya:
- Kelas 1 Bahan peledak.
- Kelas 2 Gas beracun: dipadatkan, dicairkan atau dilarutkan di bawah tekanan.
- Kelas 3 Cairan yang mudah terbakar.
- Kelas 4 Bahan padat yang mudah terbakar.
- Kelas 5 Zat oksidasi.
- Kelas 6 Zat beracun.
- Kelas 7 Zat radioaktif.
- Kelas 8 Bahan yang menimbulkan karat.
- Kelas 9 Aneka zat dan bahan berbahaya lainnya.
Untuk informasi lebih lanjut terkait pengiriman menggunakan NinjaXpress, kamu bisa menghubungi kontak NinjaXpress berikut ini:
Contact center: +62 21 2926 4120
E-Mail: support_id@ninjavan co
Catatan: Batas waktu pelaporan ke kurir Ninja Xpress adalah 7 hari kalender sejak barang diterima.