5.0
Rating & Ulasan
± 3 jam
Pesanan diproses
00:00 - 03:00
Jam operasi toko
Deskripsi Toko Indocafe Official Store
Selamat datang di Indocafe Official Store Kunjungi terus akun resmi INDOCAFE dan selamat berbelanja ditoko kami.
Buka Sejak
February 2021
Pasti kamu sering dengar merek INDOCAFE kan? Yap, produk kopi instan yang satu ini memang cukup terkenal dan sangat mudah ditemui di sekitar kita. INDOCAFE diproduksi oleh PT SARI INCOFOOD CORPORATION, sebuah perusahaan produsen sekaligus pengekspor kopi instan terbesar di Indonesia. Hal yang menarik dari produk kopi milik INDOCAFE adalah seluruh produknya hanya dibuat menggunakan biji kopi pilihan berkualitas tinggi yang berasal dari pegunungan Mandailing yang terkenal sebagai daerah penghasil kopi terbaik. Kemudian, biji kopi yang telah dikumpulkan akan dipadukan dan disangrai dengan mesin sangrai modern di bawah pengawasan kualitas yang ketat agar mendapatkan aroma dan rasa dari biji kopi. Kemudian, dilakukan ekstraksi sari kopi berkualitas super dari biji kopi dengan menggunakan mesin ekstraktor termutakhir. Maka dari itu, tidak heran jika produk-produk keluaran INDOCAFE ini memiliki cita rasa kopi yang autentik, khas, sekaligus lezat. Kamu tidak perlu khawatir dalam mengonsumsi produk-produk INDOCAFE sebab merek ini telah mendapatkan sertifikat ISO-22000:2018 untuk penerapan sistem manajemen keamanan pangan, serta Sertifikat ISO-17025:2005 untuk laboratorium yang terakreditasi. Tidak hanya itu, INDOCAFE juga telah mendapatkan Sertifikat Halal dari LPPOM MUI. ...Selengkapnya
Saat ini, INDOCAFE telah menjadi merek kopi instan nomor 1 di Indonesia dan masuk ke dalam 5 merek terdepan di kawasan Asia Pasifik. Di Indonesia, salah satu varian dari INDOCAFE yaitu INDOCAFE COFFEEMIX telah berhasil meraih penghargaan Top Brand berturut-turut sejak tahun 2010 hingga tahun 2014 untuk kategori kopi instan serta penghargaan Indonesia Original Brand Award dan Indonesia Retailer Satisfaction Award di tahun 2013. Adapun INDOCAFE COFFEEMIX merupakan pelopor produk kopi instan 3 in 1 (campuran antara kopi instan, creamer dan gula dalam suatu takaran yang pas). INDOCAFE COFFEEMIX berasal dari biji kopi berkualitas yang dipanggang, diproses, dan dikemas dalam satu tempat yang sama sehingga menghasilkan kopi sachet yang terjaga kesegarannya. Hal yang menjadi poin plus dari produk ini adalah kamu tidak perlu repot-repot untuk menakar kadar gula serta krimer
Selain INDOCAFE COFFEEMIX, INDOCAFE juga memiliki beberapa varian unggulan lainnya yang perlu kamu coba seperti INDOCAFE COFFEE BLEND, INDOCAFE COFFEE-O, INDOCAFE WHITE, INDOCAFE GINSENG CEREAL, dan masih banyak lagi pilihan lainnya. Jika kamu ingin membeli produk-produk dari INDOCAFE, kamu tidak perlu khawatir lagi! Hal ini karena Indocafe Official Store kini telah hadir di Tokopedia Official Store. Belanja di Tokopedia dijamin hematnya karena ada banyak promo menarik, cashback GoPay Coins, hingga Bebas Ongkir ke seluruh Indonesia.