HP Scanjet 8270 Document Flatbed Scanner merupakan scanner yang ideal digunakan pada skala perumahan dan perkantoran yang membutuhkan scanner yang mudah digunakan untuk memindai dokumen dengan resolusi tinggi, serta menyimpan dokumen dengan cepat.
Scanner ini mampu memindai sebuah photo berukuran 8.5 x 14 in (21.3 x 35 cm). Scanner ini memiliki resolusi sampai dengan 4800 x 4800 dpi .
Dengan satu sentuhan anda dapat mencetak atau menyalin dokumen. Dengan scanner ini anda dapat menangkap dan mengirim dokumen ke email atau menyimpannya dalam bentuk PDF. Scanner ini dapat memindai dengan media kertas biasa, inkjet, photo, koran, dan majalah.
Scanner ini memiliki dimensi sebesar 574 x 196 x 399 mm dan berat 8.6 kg.
Didukung dengan konektivitas Hi-speed USB 2.0 dan interface yang intuitif membuat anda bekerja dengan cepat dan mudah.