Tester aki BT1000 adalah tester aki digital yang dilengkapi dengan built-in printer untuk mencetak hasil analisis aki.
Yang dimaksud dengan tester aki digital adalah sebuah alat dengan tampilan digital yang mampu mengukur tidak hanya voltase/tegangan aki, namun juga daya starter (CCA Cold Cranking Ampere). Tingkat tegangan (SOC State of Charge) dan tingkat kesehatan aki (SOH State of Health) bisa dipantau secara akurat dan praktis. Selain itu, tester aki digital BT1000 juga mampu menganalisa performa dinamo starter dan dinamo cas/alternator. Singkat kata, dengan satu tester aki canggih BT1000, segala kebutuhan analisis dan testing aki Anda beserta kelistrikan dasar mobil/motor Anda telah bisa dipenuhi.
Tester BT1000 dilengkapi menu untuk mengukur/menganalisis segala tipe aki bertegangan nominal 6V maupun 12V, baik itu standar JIS/JASO, ataupun DIN/EN, dengan batas nilai CCA dalam jangka 40-2000.
Tester BT1000 juga bisa mengukur kemampuan starter dan kemampuan pengecasan sebuah mesin dengan tegangan operasional 12V atau 24V. Kemampuan ini bisa digunakan untuk mengindikasi apakah ada masalah dengan dinamo starter dan dinamo alternator/pengisian mesin tersebut.
Berikut adalah beberapa contoh hasil analisis kondisi aki: - Good & Pass - Good & Recharge - Recharge & Retest - Bad & Replace - Bad Cell & Replace
Sebuah paket tester aki digital BT1000 dilengkapi dengan: -Tester aki digital BT1000 dengan built-in printer - Kertas thermal roll untuk printer - 4 pcs batu batere AA - Tas jinjing tangguh dari bahan plastik
Ada masalah dengan produk ini?
ULASAN PEMBELI
5.0/ 5.0
100% pembeli merasa puas
1 rating • 0 ulasan
5
(1)100%
4
(0)0%
3
(0)0%
2
(0)0%
1
(0)0%
Belum ada ulasan untuk produk ini
Beli produk ini dan jadilah yang pertama memberikan ulasan