Bahasa Pemrograman Python
Python adalah bahasa pemrograman tingkat tinggi yang dirancang dengan filosofi yang menekankan keterbacaan kode dan sintaks yang bersih. Dibuat oleh Guido van Rossum dan dirilis pertama kali pada tahun 1991, Python telah berkembang menjadi salah satu bahasa pemrograman yang paling populer di dunia. Python adalah bahasa pemrograman yang sering digunakan dalam pengembangan aplikasi web, perangkat lunak, ilmu data, dan machine learning (ML). Para pengembang memilih Python karena efisiensinya, kemudahan belajar, dan kemampuannya berjalan di berbagai platform. Python dapat diunduh secara gratis, terintegrasi dengan baik ke semua jenis sistem, dan mempercepat proses pengembangan. Buku ini disusun secara sistematis untuk memudahkan pembaca memahami konsep dasar hingga teknik-teknik lanjutan dalam pemrograman Python yang terdiri dari: pengenalan python, variabel dan tipe data, operator, fungsi, input dan output, struktur data lanjutan, file handling, paket standar python, pemrograman fungsional, concurrency, GUI programming, web development, data science dan machine learning, testing dan debugging serta penggunaan python untuk pengembangan aplikasi.
Tim Penulis:
Siti Maesaroh
Afiyati
Lukman Hakim
Yunita Sartika Sari
Mohamad Yusuf
Eza Budi Perkasa
Wiranti Sri Utami
Norbertus Tri Suswanto Saptadi
Siti Mutmainah
Khairunnas
Eka Purnama Harahap
Zumhur Alamin
Inna Sabily Karima
Andi Saputra
Roy Mubarak
Editor : Muhamad Rizal Kurnia, M.E., C.Ed.
Tata Letak : Asep Nugraha, S.Hum.
Desain Cover : Septimike Yourintan Mutiara, S.Gz.
Ukuran : UNESCO 15,5 x 23 cm
Halaman : ix, 201
ISBN : 978-623-8385-69-0
Terbit Pada : Mei 2024
Anggota IKAPI : No. 073/BANTEN/2023
Penerbit: Sada Kurnia Pustaka