Buku Baru Hasil Tesis Karya Ahmad Murjoko, Sep 2020 Judul MOSI INTEGRAL NATSIR
DESKRIPSI BUKU :
Mosi integral Mohammad Natsir (3 April 1950) yang melahirkan NKRI, dapat dikategorikan sebagai jihad gemilang. Sebab, semangat kesultanan, kerajaan, dan provokasi Belanda yang melahirkan sejumlah negara di Indonesia, tidak dapat dipandang sebelah mata. Ada 16 negara bagian waktu itu, termasuk negara Republik Indonesia.
Jihad dalam pengertian usaha dan kerja sungguh-sungguh (melobi pimpinan negara bagian dan pimpinan fraksi) hanya mengharapkan ridha Allah SWT yang dilakukan Mohammad Natsir, berbuah gemilang: Lahir NKRI.
Di tengah tarik menarik antara tokoh komunis, liberalis, nasionalis, dan religius, pak Natsir mampu menjadi penarik rambut dalam tepung. Kehadirannya mampu menjadi peredam dalam bingkai negara kesatuan RI.
Buku ini menunjukkan betapa cintanya Pak Natsir terhadap NKRI yang diperjuangkan sejak muda sampai ajal menjemputnya. Dalam kontek ini, tesis saudara Murjoko yang diterbitkan dalam bentuk buku ini, tidak hanya penting, tapi perlu dibaca kalangan milenial, presiden, dan kabinetnya yang buta akan sejarah bangsa sendiri.
SPESIFIKASI BUKU :
Ukuran : 15x21x1cm,
Kertas isi : HVS putih 70gram.
Tebal Buku : 225 halaman
Berat buku : 420gram
Edisi Buku : Cetakan Pertama 2021
Kualitas Buku Tersedia Baru Original Segel Asli kiriman langsung dari penerbit asal sebagai agency distributor.
Harga Normal Rp 65,000,-
BONUS...!!
Judul MEMPERSATUKAN UMMAT Karya M.Natsir, Tebal 28 halaman, Kertas HVS putih, Ukuran 12x18cm, Soft Cover, Edisi Cetakan Ke 5 Tahun 2019, Harga Normal Rp 22,500,- ORIginal Book.