Deskripsi: PENGGUNAAN OBAT INI HARUS SESUAI PETUNJUK DOKTER. Vertizine digunakan sebagai terapi suportif/penunjang untuk gejala-gejala vertigo, pusing, tinitus, nistagmus, dan muntah. Terapi suportif untuk gangguan serebrovaskular termasuk sakit kepala vaskular, iritabilitas, gangguan daya ingat dan kesulitan berkonsentrasi. Terapi suportif untuk gangguan sirkulasi perifer termasuk fenomena Reynaud, akrosianosis, gangguan trofik dan tukak varikosa, parestesia, kram nokturnal dan ekstremitas teraba dingin. Pencegahan mabuk kendaraan dan pencegahan migren.
Komposisi: Tiap tablet mengandung Cinnarizine 25 mg
Dosis: ATURAN PAKAI HARUS SESUAI DENGAN PETUNJUK DOKTER. Terapi gangguan serebrovaskular : sehari 75 mg. Terapi gangguan sirkulasi perifer : tiga kali sehari 50-75 mg.
Indikasi: Sebagai terapi suportif/penunjang untuk gejala-gejala vertigo, pusing, tinitus, nistagmus, dan muntah. Terapi suportif untuk gangguan serebrovaskular termasuk sakit kepala vaskular, iritabilitas, gangguan daya ingat dan kesulitan berkonsentrasi. Terapi suportif untuk gangguan sirkulasi perifer termasuk fenomena Reynaud, akrosianosis, gangguan trofik dan tukak varikosa, parestesia, kram nokturnal dan ekstremitas teraba dingin. Pencegahan mabuk kendaraan dan pencegahan migren
Perhatian Khusus: Hindari mengemudi atau menjalankan mesin yang membutuhkan konsentrasi tinggi saat mengkonsumsi obat ini, ibu hamil, ibu menyusui, pasien dengan retensi urin, glaukoma sudut sempit.