Deskripsi: PENGGUNAAN OBAT INI HARUS SESUAI PETUNJUK DOKTER. Digunakan untuk menghilangkan gejala dan penyakit yang disebabkan meningkatnya produksi asam lambung seperti tukak lambung, tukak usus 12 jari, sakit maag, nyeri ulu hati, gangguan pencernaan, dan hipersekresi patologis sehubungan dengan sindrom Zollinger-Ellison
Komposisi: Tiap kaplet mengandung ranitidine 150 mg
Dosis: ATURAN PAKAI HARUS SESUAI DENGAN PETUNJUK DOKTER. 1) luka di usus dan gastrik ringan: Dosis awal 300 mg sebelum tidur atau 150 mg 2x sehari selama 4-8 minggu. pemeliharaan 150 mg sebelum tidur. Dosis maksimal 300 mg 2x sehari.
2) luka akibat obat NSAID: 150 mg 2x sehari atau 300 mg sebelum tidur selama 8-12 minggu. Pencegahan 150 mg 2x sehari.
3) infeksi bakteri H.pylori: 300 mg sebelum tidur atau 150 mg 2x sehari dengan amoksisilin dan metronidazole selama 2 minggu
4) GERD: 300 mg sebelum tidur atau 150 mg 2x sehari selama 8 minggu. Untuk nyeri hebat 150 mg 4x sehari selama 12 minggu