Manfaat Daun Mimba
Pernahkah Anda mendengar tentang daun mimba? Bagi sebagian orang, nama daun ini mungkin masih asing di telinga. Daun mimba berasal dari pohon mimba. Pohon ini berasal dari India dan sudah banyak dikenal sebagai obat herbal karena khasiatnya.
Beragam nama
Nama daerah: Imba, Mimba (Jawa); Membha, Mempheuh (Madura); Intaran, Mimba (Bali)
Semambun (Malaysia)
Nama asing: Margosier, Margosatree, Neem tree (Inggris/Belanda) [1]
Nama ilmiah: Azadirachta indica.
Pohon mimba ini sebenarnya dapat dimanfaatkan hampir semua bagiannya, mulai dari daun, buah, bunga, akar, biji, hingga kulit kayunya. Untuk mendapatkan khasiatnya, tanaman ini biasa diolah menjadi ekstrak, minyak, atau melalui rebusan airnya.
Manfaat daun mimba ini juga tak bisa dianggap sepele, mulai dari kesehatan rambut hingga pencernaan, daun mimba bisa menjadi pilihan solusi alami.
Berikut, beberapa manfaat daun mimba bagi tubuh yang kami rangkum dari laman NDTV Food.
Manfaat untuk Kulit
Manfaat daun mimba yang pertama adalah khasiatnya untuk mengatasi masalah pada kulit. Daun mimba memiliki sifat anti bakteri yang kuat, yang dapat bermanfaat pada infeksi, luka bakar dan segala jenis masalah kulit.
Pasta dari campuran daun mimba dan kunyit dapat digunakan untuk mengobati gigitan serangga, gatal-gatal, eksim, cacing cincin, dan beberapa penyakit kulit ringan. Mengunyah daun ini juga dapat membuat kulit Anda menjadi lebih bernutrisi, bersih, dan bercahaya.
Jika rasa pahit mengganggu Anda, campurkan dengan madu dan buat larutan dengan merebus daun mimba dan minum airnya. Daun ini juga dapat mengobati semua masalah jerawat dan noda hitam.
Menutrisi Rambut
Manfaat daun mimba yang kedua yaitu dapat menutrisi rambut. Mengunyah daun mimba terbukti bermanfaat untuk rambut Anda karena tingkat antioksidan yang tinggi. Mimba melindungi kulit kepala dari stres oksidatif yang disebabkan oleh radikal bebas.
Daun mimba juga merangsang pembelahan sel yang sehat dan mendukung pertumbuhan folikel ram