Semolina flour kemasan 1kg Semolina merupakan tepung yang berbutir agak kasar yang berasal dari durum wheat. Nama semolina ini dipakai untuk membedakan dengan jenis tepung dari beras dan jagung. Butiran tepung yang agak kasar memberi tekstur renyah kenyal. Biasanya dipakai untuk campuran adonan pasta karena memberi tekstur kenyal yang baik. Durum wheat lebih kaya serat sehingga lebih mengenyangkan. Jenis semolina ada yang kuning dan ada yang agak putih.