KEMASAN / NAMA PABRIK PEMBUAT DAPAT BERUBAH SESUAI DENGAN KETERSEDIAAN STOK APOTEK
FARMAKOLOGI
Cetirizine HCI pada dosis aktif secara farmakologi merupakan antihistamin potensial yang tidak terlalu menyebabkan kantuk (potensi kantuk rendah) dengan sifat tambahan anti aiergi. Cetirizine HCI merupakan selektif Hi-antagonis dengan efek yang rendah terhadap reseptor lain dan juga benar-benar bebas dari efek antikolinergik dan antiserotonin. Cetirizine HCI menghambat "early phase histamine-mediated" pada reaksi aiergi dan juga mengurangi migrasi sel yang menginflamasi dan pelepasan mediator yang berhubungan dengan ‘late alergic response‘.
Penggunaan obat ini HARUS DENGAN RESEP DOKTER.
Cara Pakai Dewasa dan anak > 12 tahun : 2 sendok takar (@10 ml), 1 kali per hari. Anak 6-12 tahun : 1 sendok takar (@5 ml), 2 kali per hari. Anak 2-6 tahun : 1 sendok takar (@5 ml), 1 kali per hari.