Komposisi dari Cream of tartar adalah garam potasium (kalium) dari asam tartaric, yang berbentuk kristal atau powder sehingga memiliki nama kimia potassium hydrogen tartraye, potassium tartaric acid dan potassium bitartrate. Bentuk dari Cream of tartar adalah bubuk mengkilat berwarna putih.
Fungsi dari bahan kimia ini adalah mengeluarkan gas di dalam adonan sehingga akan menghasilkan volume kocokan telur yang baik.
kegunaan cream of tartar adalah : 1. Pembuatan cake, meringue, kue bolu, atau kue-kue yang memerlukan kocokan putih telur sampai mengembang kaku. takaran : 1 sdt untuk mengocok 5 butir telur. 2. Campurkan krim tartar untuk membuat whipped cream yang sempurna dengan rasa asam yang dapat menggugah selera makan 3. Masukkan ke cuka atau perasan jeruk nipis, campuran tersebut menjadi larutan asam yang lebih pekat dan sangat efektif menghilangkan kotoran di porselin dan karat pada perabotan dari logam 4. Saat dimasukkan ke dalam sayur kita bisa menjaga warna sayur agar tetap cerah 5. Untuk mencegah munculnya kristal gula saat pembuatan sirup 6. Untuk membuat permen menjadi lebih creamy