• socmed Facebook icon
  • socmed Instagram icon
  • socmed Twitter icon
  • socmed Youtube icon
Tokopedia
Tokopedia Blog - Home
MORE STORIES

4 Persiapan Penting untuk Kamu Memulai Vlogging

Share

4 Persiapan Penting untuk Kamu Memulai Vlogging

Persiapkan beberapa hal penting ini untuk memulai aktivitas vlogging, dijamin hasilnya mirip profesional!


Vlogging, mungkin kegiatan yang satu ini sudah sering kamu lihat di media sosial berbasis video seperti youtube. Lewat Vlogging kamu bisa melihat rekaman keseharian para Vlogger beraktivitas dari pagi hingga malam.

Sekarang ini sudah banyak vlogger-vlogger terkenal yang sudah mendokumentasikan kegiatannya didalam sebuah vlog, sebut saja seperti Raditya Dika, Arief Muhammad (Pocong), Ernest Prakasa, dan banyak lainnya yang mau menceritakan kegiatannya sehari-hari dalam sebuah vlog.

Nah, kira-kira buat kamu yang mau mencoba vlogging, apa aja ya yang harus kamu siapin? Biar vlogging kamu bisa menjadi lebih menyenangkan.

Sumber gambar: youtube.com

1. Cerita dan Spesialiasi dari Yang Kamu Bisa dan Suka

Pada awalnya seorang vlogger adalah seseorang yang memiliki spesialisasi di satu bidang, misalkan : Penyanyi, Aktor, Komedian, dan banyak lainnya. Dari profesi tersebutlah orang-orang ingin mengetahui apa kegiatan lain yang vlogger tersebut lakukan di luar profesinya. Banyak yang menceritakan di mana mereka tinggal, tempat favorit di dalam rumah ataupun kamarnya, dan berbagai macam hal yang belum pernah mereka beritahu ke masyarakat luas. Dari cerita-cerita itulah yang membuat vlog sendiri banyak diminati untuk ditonton ataupun dilakukan karena memang terlihat mudah, tapi apakah iya benar-benar mudah?

og 2015__FUJIFILM X-A2_1200x630px

2. Kamera

Dari segi kamera, harganya pun beragam dari yang bersahabat hingga yang sedikit mengeluskan dada ketika melihat harganya. Namun untuk kamu yang menyukai traveling ke luar kota ataupun luar negeri, membeli kamera-kamera tersebut adalah sebuah investasi jangka panjang untuk hobi ataupun sekedar untuk kesenangan pribadi. Karena tidak sedikit loh yang memanfaatkan kemampuan fotografi untuk meraup rupiah, mungkin kamu bisa mengikuti jejak pembuat gambar indah yang bertebaran di Instagram. Untuk vlogging sendiri kamera yang banyak digunakan adalah yang menyediakan Flip Screen untuk membantu proses perekaman lebih mudah karena bisa melihat apa yang sedang si vlogger rekam.

Sumber gambar: Microglobe.co.uk

3. Tripod

Nah untuk memperindah tampilan rekaman vlog kamu, kamu membutuhkan alat yang satu ini Toppers, Tripod. Tripod memiliki banyak macam dan ragam yang bisa kamu pilih sesuai dengan kenyamanan kamu dalam melakukan vlogging. Mengapa Tripod ini penting? Dengan Tripod, rekaman video akan lebih terjaga dari guncangan ketika kamu merekam sehingga yang menonton vlog kamu pun akan nyaman dan tidak merasa pusing ketika menonton.

alphamaletraits.net
Sumber gambar: alphamaletraits.net

4. Percaya diri   

Ini menjadi faktor penentu dari ketiga persiapan yang ada sebelumnya, percaya diri. Karena menjadi seorang vlogger kamu harus terbiasa terlihat aneh di tempat publik. Kamu akan berbicara di depan kamera sambil berjalan kemana pun kamu pergi bersama kamera tersebut sambil menceritakan apa yang kamu lihat, apa yang terjadi di sekitarmu serta apa yang lagi ingin kamu bagi ke dalam vlog pada sepanjang hari itu.  

Kira-kira itu dia beberapa persiapan nge-vlog untuk kamu yang mau mencoba kegiatan yang lagi tren belakangan ini. Apakah kamu tertarik untuk melakukannya, Toppers? Sebelum menjawab pertanyaan tersebut, pastikan dulu ya video yang ingin kamu suguhkan sudah cukup menarik untuk ditonton masyarakat luas.

Share

TokopediaTokopedia

Related Articles

5 Earphone JBL Terbaik 2024, Suara Jernih & Desain Stylish!
Gadget dan Teknologi
5 Earphone JBL Terbaik 2024, Suara Jernih & Desain Stylish!
© 2009-2024, PT Tokopedia