• socmed Facebook icon
  • socmed Instagram icon
  • socmed Twitter icon
  • socmed Youtube icon
Tokopedia
Tokopedia Blog - Home
MORE STORIES

Agar Parfum Awet Sepanjang Hari, Intip Rahasianya!

22 August 2017
Share
Agar Parfum Awet Sepanjang Hari, Intip Rahasianya!

Selain bikin tambah pede, aroma tubuh yang wangi juga bikin orang-orang di sekitar nyaman dan betah dekat kamu. Apalagi di Indonesia yang iklimnya tropis bisa bikin badan mudah berkeringat bahkan menimbulkan bau badan yang ganggu banget. Wah, kalau bau badan ‘kan jadi nggak PD, ya? Nah untungnya ada barang yang disebut parfum. Tinggal semprot dikit, aroma wanginya akan menempel ke tubuh.

Tapi yang paling ngeselin adalah ketika kita udah menyemprot parfum disana-sini tapi baru beberapa jam wanginya sudah hilang tak berjejak, duhhh kalau udah gitu bete banget deh. Tapi jangan khawatir, sebenarnya ada triknya kok agar aroma parfummu enggak cepat hilang.  Simak yuk berikut ini beberapa trik yang bisa kamu coba agar aroma parfum jadi lebih awet di tubuh dan tahan lama!

1. Jenis parfum

Sumber Gambar: shilpaahuja.com

Perhatikanlah jenis parfum sebelum dibeli! Setidaknya ada empat jenis parfum dengan komposisi yang berbeda satu sama lain. Semakin tinggi kandungan pure essence maka ketahanan aromanya juga akan lebih tinggi. Tapi tentu saja harganya pun akan semakin mahal, jika semakin rendah kandungan essencenya maka semakin murah tapi aromanya kurang awet.

Oh iya, ingat juga bahwa beda jenis parfum, maka beda pula cara pemakaiannya. Untuk jenis parfume atau EDP (Eau De Parfume), cukup semprot sekali saja. Tidak perlu disemprot berkali-kali ke seluruh tubuh. Sedangkan jenis EDC (Eau De Cologne) yang lebih cair bisa disemprot berkali-kali atau kapan pun diperlukan. Dan pilihlah parfum yang sesuai dengan karaktermu, karena aroma parfum dapat menjadi ciri khas dirimu juga.

2. Titik semprot

Sumber Gambar: dailymail.co.uk

Ada yang beranggapan menyemprotkan parfum berkali-kali ke seluruh tubuh bakal membuat tubuh wangi seharian. Ya memang sih akan wangi, tapi juga bisa membuat aroma yang menyengat dan bikin orang di sekitarmu pusing. Belum lagi parfum kamu bakalan cepat habis kalau disemprot ke seluruh tubuh. Jadi sebaiknya semprotkanlah parfum di beberapa titik strategis, seperti di belakang telinga, bahu, tengkuk belakang, lipatan siku dalam, pergelangan tangan bagian dalam, rambut, lutut bagian dalam. Selain tidak boros, dijamin wanginya akan tetap awet dan tidak menyengat.

3. Gunakan body lotion

Sumber Gambar: cosmopolitan.com

Penggunaan body lotion yang memiliki aroma senada dengan parfummu juga bisa membantu menguatkan aroma dari parfum. Jangan khawatir jika kamu tidak memilki body lotion dengan wangi yang senada, karena kamu bisa menggantinya dengan mengoleskan vaseline/lipbalm di titik-titik semprot agar parfum lebih menempel. Ingatlah bahwa saat kondisi kulit yang lembab, parfum akan lebih mudah menempel dan lebih awet aromanya.

4. Jangan menggosok parfum

Sumber Gambar: cosmopolitan.com

Kalau kamu punya kebiasaan menggosok-gosok dengan pergelangan tangan setelah menyemprotkan parfum, sebaiknya hilangkan kebiasaan kamu itu sekarang! Pasalnya, hal ini hanya akan memecah molekul-molekul pafum sehingga membuat wanginya lebih cepat hilang.

5. Semprotkan Parfum Saat Selesai Mandi

Sumber Gambar: greatist.com

Sehabis mandi merupakan saat yang tepat untuk menyemprotkan parfum, karena saat selesai mandi secara otomatis pori-pori kulitmu akan terbuka dengan sendirinya. Dengan demikian, parfum akan melekat pada pori-pori kulit secara sempurna sehingga bisa menghasilkan wangi yang lebih tahan lama.

6. Simpan Parfum dengan Baik

Sumber Gambar: cosmopolitan.com

Cara menyimpan parfum pun dapat memengaruhi kuallitas parfum Anda. Jangan menaruh parfum di area yang terkena paparan sinar matahari langsung karena akan mengubah komposisi kandungan parfummu. Selain itu juga hindari tempat-tempat yang lembap seperti kamar mandi karena dapat membuat parfum tersebut lebih cepat berjamur.

 

Jadi jangan lupa untuk menggunakan dan merawat parfummu sesuai dengan trik-trik yang sudah disebutkan di atas ya supaya aromanya awet, Toppers!

 

Share
TokopediaTokopedia

Related Articles

Koleksi Makeup Natural Ala Natasha Wilona. Wajib Ada di Tas Kamu!
Entertainment
Koleksi Makeup Natural Ala Natasha Wilona. Wajib Ada di Tas Kamu!
© 2009-2023, PT Tokopedia