Jenis Printer All-in-One Terbaik – Printer adalah alat yang dibutuhkan untuk mencetak dokumen pekerjaan. Salah satu jenis printer yang paling diminati adalah printer All-in-One. Jenis printer ini memiliki keunggulan yaitu fitur multifungsi mulai dari scan, copy, fax dan fitur lainnya yang akan memudahkan proses pencetakan dokumen. Kali ini Tokopedia akan memberikan rekomendasi printer All-in-One terbaik, yuk simak!
Rekomendasi Brand Printer All-in-One Terbaik
Canon Pixma E410
Printer All-in-One Terbaik, Canon Pixma E410 memiliki fitur lengkap untuk print, scan dan copy. Printer All-in-One ini didesain ringkas sehingga tidak memakan banyak tempat. Printer dengan resolusi 4800 x 600 dpi ini memiliki kecepatan cetak hingga 8 ipm dan bisa mencetak hingga 400 lembar untuk hitam putih dan 300 lembar untuk warna hanya dengan satu catridge.
Rentang Harga : Rp. 572.000 – Rp. 1.395.000
Cek Spesifikasi Canon Pixma E410
Canon imageCLASS MF3010
Printer yang berjenis laser ini menjadi rekomendasi untukmu yang mengininkan printer yang berukuran ringkas namun memiliki fitur multifungsi. Canon imgeCLASS MF3010 tentu memiliki fungsi print, scan dan copy. Printer terbaik ini memiliki kecepatan cetak hingga 18 ppm dan dilengkapi layar LCD untuk memudahkan proses penggunaannya.
Rentang Harga : Rp. 1.520.000 – Rp. 2.600.000
Cek Spesifikasi Canon imageCLASS MF310
Epson L385
Epson L385 merupakan printer All-in-One multifungsi untuk print, scan dan copy. Fitur unggulan dari printer ini adalah tersedianya konektivitas WiFi. Sehingga tidak perlu repot menggunakan USB untuk mencetak dokumen. Kamu hanya perlu menggunakan WiFi untuk mencetak dokumen. Printer ini juga bisa mencetak dokumen dari Smartphone.
Rentang Harga : Rp. 2.098.400 – Rp. 4.125.000
Cek Spesifikasi Epson L385
Epson L485
Epson L485 merupakan printer multifungsi keluaran brand ternama Epson. Printer ini mendukung pencetakan dengan ukuran kertas A4, A5, A6, B5, Letter, Legal, Half letter, Wide Size, dan ukuran kertas amplop. Pada printer All-in-One terlaris ini juga terdapat WiFi sehingga kamu bisa mencetak dokumen dimana saja dan kapan saja tanpa repot menggunakan kabel USB.
Rentang Harga : Rp. 3.065.000 – Rp. 4.724.999
Cek Spesifikasi Epson L485
Brother MFC-J200
Printer All-in-One Brother MFC-J200 hadir dengan fitur yang lengkap. Tidak hanya untuk melakukan print, scan dan copy. Printer terfavorit ini juga bisa digunakan untuk fax. Printer terbaik ini dapat mencetak dengan resolusi hingga 1200 x 2400 dpi dengan teknologi Piezo sehingga stabil saat pemakaian dan fitur ADF yang otomatis akan menyesuaikan dokumen dengan kertas yang digunakan
Rentang Harga : Rp. 1.920.000 – Rp. 4.012.500
Cek Spesifikasi Brother MFC-J200
HP LaserJet Pro MFP M130nw
Printer All-in-One terbaik ini merupakan tipe yang memiliki ukuran paling ringkas dibandingkan dengan tipe LaserJet HP lainnya. Namun, tetap memiliki fungsi dan kemampuan yang sama. Dengan kecepatan cetak hingga 23ppm, printer ini akan mencetak dokumen dengan cepat. Printer All-in-One HP ini juga memiliki fitur auto on/off sehingga akan menghemat konsumsi listrik.
Rentang Harga : Rp. 1.743.920 – Rp. 3.397.500
Cek Spesifikasi HP LaserJet Pro MFP M130nw
Brother MFC-J3720
Kamu membutuhkan printer multifungsi yang bisa mencetak kertas hingga ukuran A3? Printer ini adalah pilihan tepat buatmu. Brother MFC-J3720 adalah printer multifungsi yang memiliki dimensi yang tidak terlalu besar namun bisa menggunakan kertas hingga ukuran A3. Printer terbaik ini juga mempunyai fitur WiFi untuk memudahkan kamu mencetak dokumen dari laptop maupun smartphone.
Rentang Harga : Rp. 4.904.000 – Rp. 10.185.000
Cek Spesifikasi Brother MFC-J3720
HP DeskJet Ink Advantage 3835
HP DeskJet Ink Advantage 3835 merupakan printer All-in-One yang memiliki dimensi yang ringkas sehingga mudah ditempatkan dimana saja. Printer All-in-One terbaik ini mampu mencetak 480 halaman hitam putih dan 150 halaman berwarna hanya dengan satu buah catridge. Printer terfavorit ini dapat melakukan scan, copy dan juga dapat mencetak foto dengan kualitas yang baik.
Rentang Harga : Rp. 1.008.000 – Rp. 2.040.000
Cek Spesifikasi HP DeskJet Ink Advantage 3835
HP Officejet 8710
Hp Officejet 8710 memiliki kecepatan cetak hingga 22ppm. Selain itu, printer multifungsi ini memiliki kualitas cetak mencapai 4800 x 1200 dpi. Hp Officejet 8710 juga memiliki keunggulan lain, yaitu fitur automatic duplex printing untuk membantumu dalam mencetak pada dua sisi kertas dengan cepat dan mudah. Printer All-in-One terbaik ini juga menggunakan Tray ADF yang dapat menanmpung hingga 50 halaman.
Rentang Harga : Rp. 2.280.000 – Rp. 4.350.000
Cek Spesifikasi HP Officejet 8710
HP Officejet 7612
Hp Officejet 7612 adalah printer All-in-One yang bisa mencetak kertas hingga ukuran A3+. Berbagai ukuran kertas dapat digunakan pada printer ini, yang dapat ditampung pada tray hingga 250 lembar. Printer ini juga dapat digunakan untuk scan, copy dan fax, yang hanya membutuhkan waktu 4 detik perlembarnya. Printer All-in-One terbaik ini juga dilengkapi WiFi untuk memudahkan mencetak dokumen kapan saja dan dimana saja.
Rentang Harga : Rp. 2.576.000 – Rp. 4.920.000
Cek Spesifikasi HP Officejet 7612
Itu dia rekomendasi merk printer All-in-One terbaik! Semoga bisa membantumu dalam menentukan pilihan ya. Jangan lupa, semua printer All-in-One di atas dan jenis printer terbaik lainnya bisa kamu dapatkan di Tokopedia loh! Yuk cek sekarang juga!