Pakaian anti kusut setiap hari dengan rekomendasi merk setrika terbaik yang awet digunakan jangka panjang dan juga hemat listrik.
Tampil rapi setiap hari tidak lepas dari adanya peran dari setrika yang bisa diandalkan di rumah. Bayangkan, jika tidak ada alat pelicin pakaian ini. Baju dan celana bisa lecek serta tidak enak dipandang.
Jika dulu kita menggunakan setrika dengan arang sebagai bahan pemanas. Saat ini, tak perlu lagi serepot itu dalam merapikan pakaian. Tinggal colok perangkat ke sumber listrik, atur tingkat kepanasan, lalu mulai menggosok hingga rapi.
Saat ini, sudah banyak juga berbagai merek pembuat peralatan elektronik yang juga menghadirkan produk setrika unggulan. Pilihannya sangat bervariasi, tinggal dipilih mana yang pas sesuai budget dan kebutuhan.
Baca Juga: Peralatan Rumah Tangga Wajib, Standar untuk Hunian Ideal
Rekomendasi Setrika Baju Terbaik
Selain menyesuaikan dengan kocek dan kebutuhan, Toppers juga perlu mempertimbangkan soal fitur irit konsumsi daya listrik serta ketahanan produk yang akan dipilih. Untuk membantumu menemukan pilihan, simak rekomendasi berikut ini:
1. Setrika Maspion
Maspion merupakan brand setrika lokal dengan kualitas terbaik.
Dengan banyaknya pilihan varian jenis setrika, brand setrika baju Maspion dipersenjatai dengan temperature control untuk mengatur suhu pada setiap jenis pakaian yang akan disetrika.
Produk pelicin pakaian ini sendiri terbuat dari bahan pelat non-stick yang membuatnya tidak akan lengket ketika menyetrika pakaian.
Rentang Harga: Rp 84.000 – Rp 165.000
2. Setrika Philips
Terkenal sebagai salah satu brand perlengkapan elektronik terbaik dan favorit, Philips juga meluncurkan varian tipe setrika dengan kualitas bermutu.
Desain produk setrika Philips juga membawa bahasa desain yang ergonomis, sehingga nyaman dalam digunakan selama berjam-jam.
Salah satu variannya, Setrika PHILIPS GC-2986 adalah setrika uap yang sangat aman untuk pakaian-pakaian kesayangan di rumah.
Rentang Harga: Rp 188.000 – Rp 1.234.200
3. Setrika Kirin
Brand setrika baju favorit selanjutnya adalah merek Kirin dengan salah satu produk andalan seri KEI 320 N.
Produk setrika ini dibekali fitur-fitur yang akan membuat kegiatan menytrika menjadi mudah dan praktis.
Dilengkapi dengan temperature control, setrika ini cocok digunakan untuk jenis pakaian apapun. Bahan platnya juga sudah non-stick agar tidak merusak bahan baju maupun celana.
Rentang Harga: Rp 75.200 – Rp 210.000
Baca Juga: Rekomendasi Mesin Cuci Terbaik, Awet dan Hemat Listrik

4. Setrika Electrolux
Electrolux melalui model setrika EDI-2004 adalah pilihan merk pelicin pakaian dengan fitur-fitur terbaik.
Selain kemampuan temperature control untuk mengatur suhu pada setiap jenis pakaian yang akan disetrika, kabel dari setrika ini juga dapat diputar hingga 360 derajat.
Fitur tersebut dihadirkan untuk memudahkan mobilitas penggunanya menjangkau sudut-sudut dari setiap pakaian yang disetrika.
Rentang Harga: Rp 140.800 – Rp 275.802
5. Setrika Panasonic
Brand setrika baju terbaik selanjutnya adalah keluaran perusahaan elektronik Panasonic.
Merk setrika baju yang populer ini hadir dengan desain ergonomis yang nyaman dan disempurnakan dengan fitur-fitur lengkap.
Seperti pengatur suhu yang mudah disesuaikan dan plat anti lengket yang akan menjaga pakaianmu saat disetrika.
Material yang digunakan untuk membangun produk ini juga diklaim burn free alias tidak mudah terbakar. Sehingga lebih aman digunakan.
Rentang Harga: Rp 247.200 – Rp 525.000
6. Setrika Sanken
Pilihan merk setrika terbaik selanjutnya dari brand lokal, Sanken yang telah berdiri sejak 1995.
Salah satu produk setrika baju andalan dari Sanken, yaitu ADR-210BL. Produk ini dirancang untuk memastikan kegiatan menyetrika pakaian tak hanya aman tetapi juga nyaman.
Selain itu, setrika baju terbaik ini juga dibekali kabel yang dapat diputar 360 derajat yang akan memaksimalkan gerakan putar pada setrika ini.
Rentang Harga: Rp 80.000 – Rp 195.000
7. Setrika Cosmos
Salah satu brand yang sudah terkenal akan produk elektronik rumah tangganya adalah Cosmos.
Produsen pembuat alat elektronik konsumen asli Indonesia ini hadir dengan tipe setrika CIS-438 yang dilengkapi dengan berbagai fitur yang mendukung kenyamanan.
Antara lain jet spray untuk menyemprotkan air ke pakaian, sehingga menyetrika pun akan semakin mudah, licin dan lebih efektif membasmi lecek.
Rentang Harga: Rp 85.600 – Rp 179.850
Baca Juga: Rekomendasi Pemutih Pakaian Paling Ampuh, Baju Kembali Baru
Sudah temukan merk setrika terbaik solusi anti baju kusutmu? Yuk, cek Tokopedia untuk temukan lebih banyak pilihan brand setrika pakaian kualitas terbaik!
