• socmed Facebook icon
  • socmed Instagram icon
  • socmed Twitter icon
  • socmed Youtube icon
Tokopedia
Tokopedia Blog - Home
MORE STORIES

8 Toner Wajah untuk Kulit Kering Terbaik 2024 yang Melembapkan!

19 May 2025

Share

8 Toner Wajah untuk Kulit Kering Terbaik 2024 yang Melembapkan!

Kulit kering memerlukan perhatian khusus agar tetap nyaman dan terhidrasi sepanjang hari. Terlalu sering, kulit kering mudah terasa kasar dan tegang, apalagi jika tidak mendapatkan perawatan yang tepat. Di sinilah toner wajah untuk kulit kering terbaik berperan penting. Produk ini tak hanya membantu melembapkan, tetapi juga menenangkan dan menjaga keseimbangan pH kulit, sehingga kulit terasa lebih nyaman dan kenyal.

Berbagai toner untuk kulit kering kini mengandung bahan aktif seperti hyaluronic acid, aloe vera, hingga rose water, yang bekerja untuk mengunci kelembapan dan menutrisi kulit dengan lembut. Selain memberikan hidrasi ekstra, toner yang tepat membantu kulit menyerap produk perawatan lainnya secara optimal. Dengan pemakaian teratur, toner dapat menjadi langkah awal penting untuk kulit yang lebih sehat, terawat, dan terlindungi dari rasa kering yang mengganggu.

Baca Juga: 10 Rekomendasi Moisturizer untuk Kulit Kering

Kulit Lembap dan Sehat dengan Toner Wajah untuk Kulit Keringg

Manjakan kulit kering dengan toner pilihan yang memberi kelembapan ekstra, menjaga kulit tetap kenyal dan segar sepanjang hari!

1. Avoskin Your Skin Bae Marine Collagen Toner

1 Avoskin Your Skin Bae Marine Collagen Toner

Avoskin Your Skin Bae Marine Collagen Toner adalah pilihan toner wajah untuk kulit kering terbaik. Diformulasikan dengan Marine Collagen 5% dan Hyacross 2%, toner ini memberikan hidrasi optimal yang dibutuhkan kulit kering. Ditambah Galactomyces, toner ini tidak hanya melembapkan tetapi juga membantu menyamarkan bekas jerawat dan mengurangi garis halus, menjadikan kulit tampak lebih sehat dan bercahaya.

Dengan pemakaian teratur, toner ini tidak hanya menenangkan kulit, tetapi juga meningkatkan elastisitasnya. Avoskin Marine Collagen Toner aman digunakan mulai usia 15 tahun.

Rentang Harga: Rp65.000 - Rp179.000

2. Anua Birch Moisture Boosting Toner

2 Anua Birch Moisture Boosting Toner

Para pemilik kulit dehidrasi, Annya Birch Moisture Boosting Toner adalah produk yang bisa kamu andalkan. Dengan kandungan 70% Japanese White Birch Water, toner wajah untuk kulit kering terbaik ini memberikan hidrasi mendalam dan kesegaran instan pada kulit. Dikenal karena kemampuannya membentuk pelindung alami, toner ini sangat efektif dalam menjaga kelembapan kulit agar tidak cepat kering.

Tidak hanya itu, formula uniknya mengandung Hyaluronic Acid yang membantu mengunci kelembapan, serta ABC Complex (Allantoin, Betaine, dan Ekstrak Buah Mentimun) yang menenangkan kulit sensitif.

Rentang Harga: Rp239.000 - Rp399.000

3. Numbuzin No. 1 Pure-full Calming Herb Toner

3 Numbuzin No. 1 Pure Full Calming Herb Toner

Numbuzin No. 1 Pure-full Calming Herb Toner dikenal dengan tiga ekstrak herba utamanya yang efektif meresap ke dalam kulit dan memberikan kelembapan yang diperlukan.Dengan kandungan 39% Centella Asiatica, toner wajah untuk kulit kering terbaik ini dapat menenangkan iritasi dan kemerahan, menjadikannya pilihan ideal untuk kulit sensitif dan berjerawat.

Yang menjadikannya istimewa adalah formula non-comedogenic yang aman untuk semua jenis kulit. Selain membantu menghidrasi kulit kering, toner wajah untuk kulit terbaik ini juga membantu menyamarkan bekas noda jerawat.

Rentang Harga: Rp218.868 - Rp390.000

4. PYUNKANG YUL Essence Toner

4 PYUNKANG YUL Essence Toner

PYUNKANG YUL Essence Toner diformulasikan hanya menggunakan tujuh bahan sehingga membuatnya menjadi toner wajah untuk kulit kering terbaik, terutama yang sensitif. Astragalus Root Extract sebagai kandungan utama yang efektif melembapkan dan membuat kulit terlihat lebih bercahaya.

Dengan tekstur kental yang cepat menyerap, toner ini memberikan sensasi segar tanpa rasa lengket di kulit. Lebih dari sekadar melembapkan, Essence Toner juga membantu menjaga elastisitas kulit, mengurangi kemerahan, dan memperkuat skin barrier.

Rentang Harga: Rp152.400 - Rp310.000

Baca Juga: 6 Tinted Sunscreen Terbaik 2024 Kulit Terlindungi & Cantik Alami!

5. Hadalabo Shirojyun Hydrating Toner Lotion

5 Hadalabo Shirojyun Hydrating Toner Lotion

Dikenal sebagai pre-moisturizing, Hadalabo Shirojyun Hydrating Toner mempersiapkan kulit untuk menyerap pelembab dengan lebih baik. Diperkaya dengan Hyaluronic Acid, toner wajah untuk kulit kering terbaik ini memberikan kelembapan mendalam, serta menjaga kulit tetap elastis dan segar. Selain itu, kandungan Arbutin membantu menyamarkan flek hitam dan mencerahkan kulit.

Toner Hadalabo juga mengandung vitamin C yang bertindak sebagai penangkal radikal bebas, melindungi kulit dari kerusakan akibat sinar matahari dan mencegah tanda-tanda penuaan seperti garis halus.

Rentang Harga: Rp45.000 - Rp65.000

6. Whitelab Hydrating Essence Toner

6 Whitelab Hydrating Essence Toner

Whitelab Hydrating Essence Toner mengandung HyaluComplex-10 yang dapat meningkatkan dan mempertahankan tingkat hidrasi pada berbagai lapisan kulit. Ditambah dengan Panthenol, yang berfungsi meningkatkan elastisitas dan kehalusan kulit, serta Birch Sap Water yang kaya nutrisi untuk memperbaiki fungsi skin barrier.

Dengan formulanya yang ringan dan cepat menyerap, toner wajah untuk kulit kering terbaik ini sangat cocok digunakan sebagai langkah pertama dalam rutinitas skincare-mu. Whitelab Hydrating Essence Toner membantu menyiapkan kulit untuk menerima produk selanjutnya dengan lebih baik.

Rentang Harga: Rp54.012 - Rp64.300

7. SKINTIFIC Glycolic Acid Daily Clarifying Toner

7 SKINTIFIC Glycolic Acid Daily Clarifying Toner

Toner wajah untuk kulit kering terbaik yang melembapkan sekaligus eksfoliasi ringan adalah SKINTIFIC Glycolic Acid Daily Clarifying Toner. Diformulasikan dengan Glycolic Acid berkualitas tinggi, toner ini membantu mencerahkan kulit dan merawat jerawat serta bruntusan yang muncul di wajah.

Kombinasi Niacinamide dan Lactobionic Acid semakin meningkatkan efektivitas toner ini, membantu mengurangi tampilan pori-pori. Dikenal juga sebagai solusi untuk menjaga skin barrier, toner ini dilengkapi dengan 5X Ceramides yang membantu melembapkan kulit secara optimal.

Rentang Harga: Rp105.000 - Rp169.000

8. Wardah Advance Niacinamide Lightening Face Toner

8 Wardah Advance Niacinamide Lightening Face Toner

Wardah Advance Niacinamide Lightening Face Toner dirancang untuk menyegarkan dan mencerahkan kulitmu. Kandnugan Advanced Niacinamide membantu mencerahkan wajah juga menjaga kelembapan kulit, sehingga kulitmu tetap lembap dan terasa segar setelah pemakaian.

Kandungan formula yang lembut memastikan toner wajah untuk kulit kering terbaik ini tidak akan membuat kulitmu kering atau iritasi. Selain itu, toner ini juga berfungsi untuk meningkatkan elastisitas kulit, menjadikannya pilihan yang ideal untuk perawatan harian.

Rentang Harga: Rp22.825 - Rp27.500

Baca Juga: 10 Serum Hyaluronic Acid Terbaik: Jadikan Wajah Terhidrasi dan Kenyal

Dengan memilih salah satu dari 8 toner wajah untuk kulit kering terbaik, kamu bisa mendapatkan kelembapan optimal dan perawatan kulit yang tepat. Setiap produk menawarkan keunggulan unik yang dapat membantu merawat dan menjaga kesehatan kulitmu, mulai dari mencerahkan hingga meningkatkan elastisitas.

Jangan ragu untuk menjadikan toner ini sebagai bagian dari rutinitas skincare harianmu. Segera kunjungi Tokopedia untuk menemukan toner wajah yang sesuai dengan kebutuhanmu dan rasakan perubahan positif pada kulitmu!

© 2009-2025, PT Tokopedia