Simak rekomendasi film Will Smith terbaik berikut ini. Cocok temani akhir pekan di rumah bersama sahabat maupun keluarga.
Bagi kamu penggemar film-film action pasti sudah familiar dengan aktor Hollywood satu ini, yakni Willard Carroll Smith Jr. Aktor berusia 51 tahun ini memulai kariernya sebagai seorang rapper di tahun 80-an.
Di tahun 1990, dia mulai merambah ke dunia akting dengan membintangi drama serial The Fresh Prince of Bel-Air di saluran televisi NBC selama 6 musim.
Setelah serialnya berakhir, aktor multitalenta ini kemudian masuk dunia perfilman dan hampir semua film yang ia bintangi selalu menjadi blockbuster.
Aksinya yang memukau ditambah unsur humor yang diselipkan di tiap filmnya membuat Will Smith banyak dikagumi oleh para pecinta film.

Enggak perlu ribet lagi, sekarang top-up pulsa, paket data hingga e-money bisa lebih praktis di sini!
Film yang Dibintangi Will Smith
Will Smith selalu tampil dengan berbagai peran yang berbeda di setiap filmnya. Mulai dari pahlawan super hingga seorang petinju. Aktor satu ini juga membintangi berbagai genre seperti drama, komedi, fiksi ilmiah hingga film action. Berikut rekomendasi daftar film terbaik Will Smith yang wajib kamu tonton:
1. King Richard (2021)

Sumber Gambar: The New York Times
King Richard adalah film Will Smith terbaru yang terinspirasi oleh kisah nyata atlet tenis, yakni Venus dan Serena Williams, beserta kisah keluarganya. Pada film ini, Will Smith memerankan Richard Williams, ayah dari kedua pemain tenis tersebut.
Will Smith pun memenangkan penghargaan Oscar Best Actor untuk perannya di film tersebut, mengalahkan aktor-aktor ternama lainnya seperti Denzel Washington, Andrew Garfield, Benedict Cumberbatch, dan Javier Bardem.
2. Hancock (2008)

Sumber Gambar: IMDb
Hancock merupakan salah satu film dimana Will Smith memerankan seorang pahlawan super. Film ini dirilis pada tahun 2008 yang menceritakan tentang seorang pahlawan super yang main hakim sendiri.
Walaupun Hancock membantu polisi menangkap penjahat, ia memiliki kecanduan terhadap alkohol dan seringkali bertindak sembarangan sehingga sering menyebabkan kerusakan terhadap sekelilingnya. Hal tersebut membuat masyarakat membencinya.
3. Ali (2001)

Sumber Gambar: IMDb
Selalu sukses di setiap bidang hiburan yang ditekuninya, termasuk di dunia perfilman menjadikan Will Smith dipercaya untuk memerankan legenda di dunia olahraga tinju, yakni Muhammad Ali.
Kepercayaan tersebut dibayar dengan penampilan apik aktor satu ini dalam memerankan figur Ali dengan meraih nominasi Oscar pertamanya untuk nominasi Aktor Pemeran Utama Terbaik.
Baca Juga: Film Action Terbaik Sejak Tahun 2017 Hingga 2020
4. Hitch (2005)

Sumber Gambar: IMDb
Mendapat julukan aktor multitalenta, Will Smith membuktikannya dengan kembali menunjukkan bakatnya dengan berperan dalam film genre komedi romantis yang berjudul Hitch.
Ia beperan sebagai seorang profesional bidang percintaan yang mengajarkan tentang bagaimana cara laki-laki mendapatkan hati perempuan idamannya.
Di film ini, Will Smith dipasangkan dengan Eva mendes, yang tentunya akting keduanya di film ini sayang untuk dilewatkan.
5. The Pursuit of Happyness (2006)

Sumber Gambar: Pinterest
Will Smith berperan sebagai seorang single father yang hidup bersama sang putra dan menemukan diri mereka terusir dari apartemen dan tidak memiliki tempat tinggal. Di film ini, Will Smith beradu peran dengan sang anak kandung yakni Jaden Smith. Film ini menuai banyak pujian karena kisahnya yang menginspirasi, serta penampilan Will Smith pada film satu ini kembali mendapatkan Oscar untuk kategori Aktor Pemeran Utama Terbaik.
6. I am Legend (2007)

Sumber Gambar: The Movie DB
Film I am Legend ini bisa dibilang merupakan salah satu peran terbesar yang pernah diperankan oleh Will Smith.
Aktor kelahiran 1968 ini menjadi satu-satunya manusia di Bumi yang kebal terhadap virus, dan harus menyelamatkan dirinya dari serangat mutan serta harus menciptakan serum penyembuh. Menarik sekali bukan?
Baca Juga: Rekomendasi 12 Film Keluarga Terbaik dengan Cerita Penuh Haru
7. After Earth (2013)

Sumber Gambar: IMDb
Film Will Smith berikutnya mengangkat tema kehidupan pasca musnahnya peradaban manusia. Di film ini, lagi-lagi Will Smith beradu akting dengan putranya yakni Jaden Smith yang berperan sebagai Kitai.
After Earth menggambarkan Nova Prime sebagai tempat tinggal manusia yang baru. Di perjalanan kembali dari tugasnya untuk menemui keluarganya yang terasingkan, pesawat yang mereka tumpangi rusak akibat dihantam asteroid dan akhirnya mendarat di Bumi yang saat ini tidak bisa dikenali.
8. Focus (2015)

Sumber Gambar: High On Films
Lewat aksi memukaunya dengan memarankan seorang penipu profesional bernama Nicky Spurgeon, film ini mendapatkan cukup banyak respon positif dari pecinta film. Melalu film ini, ia mendapatkan uang dengan cara menipu banyak orang.
Suatu hari, ia dipertemukan dengan seorang wanita bernama Jess Barret yang diperankan oleh Margot Robbie. Dari sanalah, petualangan keduanya dimulai dan membuat film ini semakin seru.
9. Concussion (2015)

Sumber Gambar: IMDb
Di tahun yang sama yakni 2015, Will Smith kembali memainkan sebuah film bergenre drama biografi yang mengisahkan seorang ahli saraf forensik.
Tokoh Dr. Bennet Omalu, yang diperankan oleh Will Smith merupakan seorang imgran di Amerika dan menjadi orang pertama yang menemukan sebuah penyakit CTE yang menyerang otak.
CTE sendiri adalah sebuah penyakit trauma pada otak yang biasanya menyerang para pemain sepak bola profesional akibat terlalu sering mengalami benturan keras di kepala.
Melalui penemuannya ini, muncul sebuah konflik yang melibatkan salah satu organisasi tersbesar di dunia, yaitu NFL.
Baca Juga: Film Komedi Terbaik yang Lucu, Segar & Menghibur
10. Gemini Man (2019)

Sumber Gambar: vox
Di film ini, Henry (Will Smith) merupakan sorang agen rahasia terbaik yang berencana pensiun. Belum sampai masa tugasnya berakhir, dia dikerjar oleh orang misterius yang memiliki fisik dan keahlian mirip sepertinya.
Ternyata, agen pembunuh yang mengejar merupakan cloning dari dirinya dan sedang berusaha untuk mencari tahu mengenai jati dirinya.
11. Aladdin (2019)

Sumber Gambar: Pinterest
Rasanya hampir semua orang sudah tahu film satu ini bukan? Melalui film Aladdin yang dirilis tahun 2019 ini membawa Will Smith ke peran yang sangat baru baginya, yakni memerankan sebagai jin biru khas Aladin.
Secara garis beras, film ini memiliki alur cerita yang tidak jauh berbeda dengan versi animasinya yang telah dirilis pada tahun 1994. Namun, ada sedikit beberapa tambahan yang cukup membuat mata para penonton terpana.
12. Bad Boys for Life (2020)

Sumber Gambar: Wallpaper Tip
Bagi kamu penggemar film action dari Will Smith, wajib tonton film satu ini karena menampilkan seorang Will Smith sebagai penembak jitu dan handal.
Film ini mengisahkan Mike Lowery bersama rekannya yang ditugaskan untuk memecahkan sebuah kasus dan misteri. Film Will Smith satu ini dijamin tidak akan membuat kamu bosan karena dipadukan dengan komedi, lho.
Baca Juga: Film Disney Terbaik dari Tahun 2010 hingga 2021
Itulah Toppers, rekomendasi film Will Smith yang wajib kamu tonton saat akhir pekan atau di waktu liburan.
Selain film diatas, Will Smith juga banyak memerankan film yang tak kalah seru untuk ditonton. Manakah favorit kamu?
Agar aktivitas menonton kamu semakin seru, jangan lupa gunakan laptop atau LED TV dengan kualitas terbaik di Tokopedia.

Bayar tagihan listrik kini lebih praktis dan banyak untungnya!
Penulis: Cindy Krisania