Tak cuma lezat, kacang almond kaya akan berbagai khasiat dan manfaat untuk kesehatan. Berikut manfaat mengonsumsi kacang almond untuk kesehatan tubuh!
Manfaat Kacang Almond – Berasal dari Timur Tengah, kacang almond merupakan salah satu jenis kacang yang cukup terkenal di dunia. Kacang almond sendiri bisa disantap langsung sebagai camilan atau diolah menjadi ragam kue, makanan, bahkan susu almond yang lezat.
Tak hanya dikenal karena rasanya yang lezat, kacang almond juga kaya akan khasiat dan manfaat.
Berikut beberapa manfaat mengonsumsi kacang almond bagi kesehatan!
Baca juga: Kandungan dan 15 Manfaat & Khasiat Buah Bit untuk Kesehatan
Manfaat Kacang Almond untuk Kesehatan
1. Menjaga Berat Badan
Bagi Toppers yang punya masalah berat badan berlebih, konsumsi kacang almond bisa bantu pola diet sehat milikmu. Konsumsi almond bisa membantu penurunan indeks massa tubuh hingga 18%, lho.
Selain itu, kacang almond juga diyakini bisa memberikan raya kenyang yang lebih lama sehingga Toppers bisa mengurangi konsumsi kudapan lain secara berlebih.
Manfaat kacang almond lainnya adalah mengontrol kadar kolestrol jahat (LDL) dan kandungan kolestrol baik (HDL) pada kacang almond berkhasiat untuk perkembangan dari sistem syarat yang Toppers miliki.
2. Mencerdaskan Otak
Kacang almond memiliki kandungan vitamin E yang sangat kaya sehingga baik untuk mencegah penurunan kognitif otak, meningkatkan kewaspadaan memori otak, serta meningkatkan kapasitas otak.
Ditambah kandungan vitamin B6 yang mampu meningkatkan metabolisme protein untuk memperbaiki sel-sel otak yang rusak, tak heran jika kacang almond disebut-sebut memiliki manfaat untuk mencerdaskan dan meningkatkan fungsi otak.
3. Berperan Sebagai Anti Kanker
Sebagai sumber antioksidan, kacang almond juga bermanfaat untuk memerangi radikal bebas penyebab sel-sel kanker. Jadi, konsumsi kacang almond secara rutin juga bisa menurunkan resiko penyakit kanker.
4. Melindungi Kulit dari Sinar UV serta Memperkuat Rambut
Tak cuma antioksidan, kacang almond juga kaya akan vitamin E yang bermanfaat untuk kesehatan kulit dan rambut. Kandungan kacang almong ini mampu menjaga kulit dari serangan sinar UV dan menjaga kelembabannya.
Pada rambut, manfaat kacang almong yang kaya vitamin E bisa memperkuat folikel sehingga mengurangi kerontokan, munculnya ketombe, hingga masalah rambut kering.
5. Mengontrol Kandungan Gula Darah
Sama seperti kebanyakan kacang-kacangan lainnya, kacang almond kaya akan magnesium yang memiliki fungsi mengontrol gula darah dalam tubuh.
Konsumsi 2 ons kacang almond mampu memenuhi hampir setengah dari jumlah magnesium yang dibutuhkan tubuh. Manfaat kacang almond satu ini dapat mencegah sindrom metabolik serta diabetes tipe 2.
Baca Juga: 10 Manfaat Susu Almond, Tingkatkan ASI hingga Perkuat Imun
6. Menurunkan Tekanan Darah
Manfaat kacang almond selanjutnya adalah menurunkan tekanan darah tinggi karena kandungan magnesium yang dimilikinya.
Menurunnya resiko tekanan darah tinggi mampu mencegah resiko penyakit lainnya seperti kolesterol, serangan jantung, stroke, hingga gagal ginjal.
7. Meningkatkan Produksi ASI pada Ibu Menyusui
Bagi ibu menyusui, manfaat konsumsi kacang almond mampu merangsang dan meningkatkan produksi ASI secara alami.
Agar lebih praktis, Toppers bisa mengolah kacang almond menjadi susu dan konsumsi susu almond ini secara rutin untuk menjaga produksi ASI selama masa menyusui.
8. Kaya Akan Nutrisi yang Dibutuhkan Tubuh
Dalam 1 ons kacang almond, di dalamnya terdapat kandungan protein, vitamin E, mangan, magnesium hingga fiber. Kacang ini juga kaya akan vitamin B2 dan fosfor untuk menunjang tubuh.
9. Mengurangi Kadar Kolesterol
Selain baik untuk orang yang berisiko diabetes, almond juga berperan penting dalam mengurangi kadar kolesterol berlebih.
Kandungan dalam almond efektif dalam memerangi lemak jahat alias LDL (Low-density Lipoprotein). Bahkan, beberapa penelitian telah memastikan hal ini.
10. Hilangkan Lapar dan Turunkan Berat Badan
Dengan mengonsumsi kacang almond, kamu akan lebih jarang merasa lapar. Dengan begitu, asupan kalori tak akan berlebih. Ini baik bagi yang tengah menjalankan program diet menurunkan berat badan.
Baca juga: Khasiat Kurma yang Nggak Semua Orang Tahu
Itulah berbagai manfaat dari kacang almond yang bisa Toppers dapatkan dari konsumsi camilan sehat dan populer satu ini.
Cek beragam pilihan makanan ringan yang terbuat dari kacang almond, susu almond, atau kacang almond asli lebih lengkap dan murah di aplikasi Tokopedia.
Ditambah fitur bebas ongkir, Toppers bisa rasakan khasiat konsumsi kacang almond dengan mudah dan hemat!