• socmed Facebook icon
  • socmed Instagram icon
  • socmed Twitter icon
  • socmed Youtube icon
Tokopedia
Tokopedia Blog - Home
MORE STORIES

Review Samsung Galaxy Note 10 Plus: Seri Note Terbesar dan Terkuat

Share

Review Samsung Galaxy Note 10 Plus: Seri Note Terbesar dan Terkuat

Punya layar paling besar yang pernah ada dari seri Galaxy Note. Simak kelebihan dan kekurangan, serta spesifikasi Samsung Galaxy Note 10 Plus!


Review Samsung Galaxy Note 10 Plus – Jika diperhatikan, Samsung Galaxy Note 10 Plus muncul sebagai sesuatu yang berbeda. Ya, untuk pertama kalinya Samsung merilis gadget sesuai yang penggemar harapkan, bahkan boleh dibilang melebihi ekspektasi.

Melebihi harapan banyak orang, karena phablet ini memiliki semua yang dibutuhkan sebagai sebuah ponsel pintar masa kini yang tangguh, performa tingkat tinggi, serta fitur-fitur canggih. Salah satu yang menjadi perhatian darinya adalah ukuran layarnya yang besar.

Seperti diketahui, Galaxy Note 10 Plus adah handphone dengan layar terbesar yang pernah Samsung buat untuk seri Galaxy Note. Meski begitu, tampilan desain yang futuristis nyaris tanpa bingkai membuatnya bisa lebih ringkas.

Penasaran ‘kan fitur apa saja yang ditawarkan smartphone flagship super canggih ini? Simak kelebihan dan kekurangan, serta spesifikasi lengkapnya berikut ini!

Baca Juga: Review Samsung Galaxy Note 10: Compact, Powerful dan Kaya Fitur

Kelebihan Samsung Galaxy Note 10 Plus

1. Layar Terbaik yang Superior

review samsung galaxy note 10 plus, kelebihan dan kekurangan samsung galaxy note 10 plus, spesifikasi samsung galaxy note 10 plus
Sumber Gambar: Trusted Reviews

Dilengkapi dengan Dynamic AMOLED 6,8 inci beresolusi Quad HD+ (3.040 x 1.440 piksel),  Samsung selalu memperhatikan kualitas layar dengan desain terbaik. Layar ini telah mendukung teknologi HDR10+ untuk menghasilkan tampilan yang ciamik dan memanjakan mata.

Selain layar berkualitas super tinggi, Galaxy Note 10+ juga hadir dengan tampilan notch baru. Meski berada di tengah atas, ‘poni’ kecil ini sedikit terpisah dari bagian bingkai. Di mana ini baru pertama kali dibuat oleh Samsung.

2. S-Pen yang Didesain Ulang

review samsung galaxy note 10 plus, kelebihan dan kekurangan samsung galaxy note 10 plus, spesifikasi samsung galaxy note 10 plus
Sumber Gambar: Pocket Lint

S-Pen mengalami sedikit pendesainan ulang dengan tampilan yang lebih miring pada ujung pen-nya dan beberapa fungsi baru. Fitur Air Actions juga membawa motion baru terhadap pena untuk mengambil foto, mengubah mode kamera, dan bahkan memperbesar kamera tanpa menyentuh layar ponsel.

Tidak hanya itu, aplikasi Augmented Reality (AR) Doodles juga hadir yang memungkinkan kamu menggambar dengan latar live di dunia nyata. Tentu hal ini dapat menambah kreasi kamu untuk mendekorasi objek sesuka hati.

Fitur yang terakhir disebut sendiri juga bisa ditemukan pada ‘saudara kembarnya’, yakni Galaxy Note 10.

3. Kebutuhan Gaming Terpenuhi

review samsung galaxy note 10 plus, kelebihan dan kekurangan samsung galaxy note 10 plus, spesifikasi samsung galaxy note 10 plus
Sumber Gambar: One Esports

Jeroan yang dimiliki oleh Galaxy Note 10+ sudah jauh lebih dari cukup untuk mendukung aktivitas gaming berat dan intensif sekali pun. Hal ini berkat dukungan chipset Samsung Exynos 9825 berfabrikasi 7 nanometer (nm) dan kecepatan hingga 2,7 gigahertz (GHz).

Ia juga didukung RAM layaknya laptop dengan kapasitas hingga 12 GB! Membuka game berat sambil membuka aplikasi lain sama sekali tak akan jadi masalah pada ponsel ini.

4. Baterai Jumbo dan Fast Charging Kilat!

review samsung galaxy note 10 plus, kelebihan dan kekurangan samsung galaxy note 10 plus, spesifikasi samsung galaxy note 10 plus
Sumber Gambar: Trusted Reviews

Satu lagi hal yang membuat para penggemar akan terkagum pada smartphone ini, yaitu kapastias baterainya yang sebesar 4.300 mAh! Jarang sekali Samsung memberi kapasitas baterai sebesar ini pada jajaran handphone premiumnya.

Tak cukup, kamu juga bisa menikmati begitu cepatnya proses pengisian daya baterai berkat fast charging 45 Watt (W)! Kemampuan ini tiga kali lipat lebih tinggi dibanding yang dimiliki oleh pendahulunya.

5. Peningkatan Kamera

review samsung galaxy note 10 plus, kelebihan dan kekurangan samsung galaxy note 10 plus, spesifikasi samsung galaxy note 10 plus
Sumber Gambar: SoyaCincau

Samsung Galaxy Note 10+ memiliki kamera yang sedikit mirip dengan seri Galaxy S10. Diperkaya dengan tiga kamera, yaitu kombinasi  12 MP + 16 MP (ultrawide) + 12 MP (telephoto).

Tidak hanya itu, smartphone ini juga dilengkapi bukaan lensa yang secara otomatis beralih, antara f/1.4 hingga f/2.4 untuk menangkap gambar dalam kondisi pencahayaan yang sulit.

Meski konfigurasi kamera terilang mirip pendahulu, tapi Galaxy Note 10 series punya kemampuan spesial. Yakni mampu fokus pada objek ketika merekam video. Ini sangat membantu tugas para content creator untuk proses perekaman.

aksesoris pelindung handphone - waterproof
Di kolam renang ingin tetap foto-foto menggunakan handphone? Ini solusinya!

Baca Juga: Review Samsung Galaxy A80: Pertama dengan Tiga Kamera Putar

6. Under Display Fingerprint

Fitur fingerprint under display yang unik dan juga cepat ini hadir pada salah satu ponsel tercanggih abad ini. Walaupun fitur ini telah banyak juga yang menggunakan. Tetapi, sensor sidik jari di bawah layar merupakan hal yang tidak dimiliki oleh Galaxy Note 9.

7. DeX untuk PC Makin Praktis

Mirip seperti Note 10, fitur DeX ini dapat ‘menyulap’ smartphone menjadi layaknya ‘otak’ dari personal computer (PC). Yang kamu butuhkan hanyalah penyambung USB Type-C ke USB Type-C, atau bisa juga USB Type-C ke USB Type-A.

8. Kecepatan 5G Tanpa Hambatan!

Khusus Note 10 Plus, Samsung menghadirkan versi dengan konektivitas jaringan seluler tercanggih saat ini, yakni 5G. Dengan ini, koneksi internet akan jauh lebih cepat dan tanpa hambatan. Meski kini belum semua negara mendukung teknologi tersebut.

Kekurangan Samsung Galaxy 10 Plus

9. Absennya Headphone Jack 

Samsung telah membuat keputusan yang sangat krusial, yakni melepaskan headphone jack dari kedua ponsel Galaxy Note 10 series. Meski saat ini, sudah banyak juga ponsel high-end yang meninggalkan jack audio 3.5 mm dan mengandalkan port USB Type-C untuk kebutuhan charging dan audio.

Meski bisa menyulitkan, Samsung memberikan alasan bahwa absennya headphone jack sangat berpengaruh besar terhadap desain dan baterai. Hilangnya colokan audio ini membuat Samsung bisa memberi kapasitas baterai semaksimal mungkin pada Galaxy Note 10 Plus.

10. Harga Terlalu Tinggi?

Samsung menawarkan Galaxy Note 10 Plus varian 256 GB seharga Rp 16,5 juta dan varian 512 GB sebesar Rp 18,9 juta. Harga terbilang tinggi? Rasanya banderol tersebut memang terbilang mahal, namun sangat layak jika melihat semua yang dimiliki olehnya.

JUAL LENSA TELE SMARTPHONE
Zoom maksimal dengan handphone apa pun berkat lensa tele ponsel terbaik!

Baca Juga: Review Huawei P30 Pro: Smartphone Sempurna untuk Fotografi

Spesifikasi Samsung Galaxy Note 10 Plus

  • Nama: Samsung Galaxy Note 10 Plus
  • Rilis: Agustus 2019
  • Berat: 196 gram (g)
  • Material: depan/belakang kaca, bingkai stainless steel
  • Jenis dan Ukuran Layar: Dynamic AMOLED 6,8 inci
  • Resolusi Layar: Full HD+ 3.040×1.440 piksel
  • Proteksi Layar: Corning Gorilla Glass 6
  • Chipset: Samsung Exynos 9825 (7 nm)
  • Prosesor: Octa-core (2×2.73 GHz Mongoose M4 + 2×2.4 GHz Cortex-A75 & 4×1.9 GHz Cortex-A55)
  • RAM: 8 GB atau 12 GB
  • Memori Internal: 256 GB atau 512 GB
  • Memori Eksternal: tidak ada
  • Kamera Belakang: 12 MP (f/1.5-1.8-2.4, 27mm (wide), Dual Pixel PDAF, OIS) + 12 MP (f/2.1, 52mm (telephoto) AF, OIS, 2x optical zoom) + 16 MP (f/2.2, 12mm (ultrawide))
  • Kamera Depan: 10 MP (f/2.2, 26mm (wide), Dual Pixel PDAF)
  • Bluetooth: versi 5.0, LE, aptX
  • USB: Type-C
  • Sensor: Fingerprint (di bawah layar), accelerometer, gyro, proximity, compass, barometer, SpO2
  • NFC: ada
  • Waterproof: tahan air dan debu 1,5 meter selama 30 menit (sertifikasi IP68)
  • Baterai: 4.300 mAh (fast charging 45W)
  • Harga: resmi mulai Rp 16.499.000 (cek harga Samsung Galaxy Note 10 Plus selengkapnya)

Baca Juga: Review Oppo Reno 10x Zoom: Fenomenal dengan Terobosan Kamera

Nah, itu dia keunggulan, kelemahan, serta spesifikasi Galaxy Note 10 Plus, Toppers. Gimana? Apakah smartphone ini layak menjadi daily driver andalan barumu? Temukan Samsung Galaxy Note 10 Plus dan handphone Samsung terbaru lainnya di Tokopedia!

jual handphone dan tablet
Temukan smartphone, tablet hingga smartwatch terbaru dan tercanggih dengan harga termurah hanya di sini!

Share

TokopediaTokopedia

Related Articles

5 Earphone JBL Terbaik 2024, Suara Jernih & Desain Stylish!
Gadget dan Teknologi
5 Earphone JBL Terbaik 2024, Suara Jernih & Desain Stylish!
© 2009-2024, PT Tokopedia