Magic Chess adalah sebuah game yang penuh dengan strategi combo. Berikut ini rekomendasi combo Magic Chess Terbaik 2021 yang bisa kamu coba.
Magic Chess merupakan salah satu mode Arcade yang ada di Mobile Legends. Game ini menggunakan arena pertempuran papan catur dengan ukuran 6×7.
Pemain akan melawan 7 pemain lainnya untuk bertahan sampai akhir pertandingan. Combo terbaik akan sangat membantu kamu memenangkan pertandingan.
Game bergenre auto battler ini menggunakan papan catur dan juga hero yang ada dari game MLBB. Layaknya game auto battler lainnya, Magic Chess juga mengutamakan kombinasi, strategi, dan keberuntungan agar bisa membuat combo terbaik.
Combo terbaik dalam game Magic Chess menentukan kemenangan dalam sebuah pertandingan.

Combo Magic Chess Terkuat
Meta rank mode dan classic mode di Magic Chess juga terus berubah-ubah, tergantung dari buff dan nerf yang diberlakukan oleh Moonton. Berikut ini 5 Combo Magic Chess terbaik 2021 yang bisa kamu coba.
1. Astro Power, Swordsman
Combo Terbaik: 6 Astro Power + 4 Swordsman
Astro Power merupakan sinergi yang sangat mudah untuk jadi sebuah combo Magic Chess. Combo sinergi terbaiknya adalah 6 Astro Power dan 4 Swordsman.
Combo ini sangat cocok untuk kamu yang fokus meningkatkan damage dealer satu hero. Untuk Astro Power, hero yang memiliki sinergi swordsman adalah Lancelot.
Efek dari combo ini adalah peningkatan damage hingga 150% dan regenerasi 80% HP dari damage yang diterima.
Baca Juga: Rekomendasi Build Nana Tersakit Mobile Legends 2021
2. Wyrmslayer, Swordsman, Wrestler
Combo Terbaik: 4 Wyrmslayer + 4 Swordsman + 4 Wrestler
Sinergi Wyrmslayer merupakan sinergi yang agak susah dijadikan combo karena harganya cukup mahal, namun jika sudah sudah menjadi combo, ini bisa menjadi combo yang menakutkan untuk lawan.
Kamu bisa kombinasikan 4 Wyrmslayer dengan 4 Swordsman, dan 4 Wrestler. Ketiga sinergi tersebut mempunyai efek meningkatkan damage ketika diaktifkan. Selain itu, kemampuan stun dari hero bersinergi Wrestler mempunyai damage yang cukup besar.
3. Astro Power, Swordsman, Wrestler, Wyrmslayer Warrior
Combo Terbaik: 4 Astro Power + 2 Swordsman + 4 Wrestler + 2 Wyrmslayer Warrior
Sinergi Astro power juga akan menjadi mematikan jika digabung dengan Swordsman, Wrestler, dan Warrior.
Combo ini sangat cocok untuk Astro Power seperti Lancelot, Karina, atau Irithel yang akan berperan hyper carry dalam tim.
Dalam combo ini, Wrestler memiliki 30% kesempatan untuk menyebabkan Stun kepada lawan selama 2 detik, 600 Physical Damage tambahan menggunakan Basic Attack, dan memulihkan beberapa HP.
Wyrmslayer Warrior akan mengalami peningkatan sebesar 175 damage pada 5 detik pertama dan peningkatan 150% damage Astro power.
4. Mech Era, Swordsman, Archer
Combo Terbaik: 6 Mech Era + 4 Swordsman + 3 Archer
Mech Era adalah sinergi yang membuat lawan tidak mengeluarkan Ultimate. Mech Era dapat mengurangi mana lawan sebanyak 35 dan memulihkan 6 mana.
Peran Hayabusa dan Saber sangat berpengaruh dalam combo ini. Jika Mech Era sudah aktif, kedua hero tersebut bisa memulihkan Mana dengan cepat dan sering mengeluarkan skillnya.
Selain itu, Archer mendapatkan 10% Attack Speed dan stack hingga 88 kali setelah basic attack memberikan damage,
5. Cadia Riverlands, Weapon Masters, Northern Vale, Elementalist
Combo Terbaik: 6 Cadia Riverlands + 3 Weapon Masters + 3 Northern Vale + 2 Elementalist
Sebelumnya, Cadia Riverlands memiliki nama Dragon Altar. Combo 6 Cadia Riverlands memberikan efek apabila ada hero Dragon Altar yang mati maka seluruh hero Cadia Riverlands yang tersisa di Chessboard akan mendapatkan 15% Attack Speed dan ditambah dengan Shield setara 12% HP dari hero.
Kemampuan Zilong sebagai hero Cadia Riverlands sekaligus Weapon Masters juga tidak bisa dianggap remeh.
Hal ini bisa mematikan bagi musuh. Dengan tambahan Freya dan Franco, Weapon Masters akan memberikan lifesteal sebesar 25% ketika memberikan damage lalu jika HP dari penuh, lifesteal akan dikonversikan menjadi Shield hingga 15%.
Tak lupa, tambahan sinergi Northern Vale dan Elementalist yang menambah Mana sebesar 4 per detik akan membuat pertahanan kamu sulit ditembus.
Baca Juga: Rekomendasi Build Miya Tersakit 2021
Nah, itulah 5 rekomendasi combo sinergi Magic Chess terbaru dan terbaik 2021 yang bisa kamu pilih. Selain itu, kamu juga bisa bereksperimen dalam membuat combo-combo terbaik versimu.
Untuk para gamers Magic Chess, kamu bisa melengkapi seluruh kebutuhan gaming kamu, seperti aksesoris gaming dan smartphone signal booster hanya di Tokopedia. Yuk, kunjungi Tokopedia sekarang juga.

Penulis: Zihan Berliana