• socmed Facebook icon
  • socmed Instagram icon
  • socmed Twitter icon
  • socmed Youtube icon
Tokopedia
Tokopedia Blog - Home
MORE STORIES

10 Stok Makanan Instan yang Wajib Ada di Rumah

Share

10 Stok Makanan Instan yang Wajib Ada di Rumah

Makanan instan sangat menolong saat tak punya waktu memasak atau keadaan darurat. Ini stok makanan instan wajib ada di rumah!


Kamu enggak punya waktu untuk memasak dan kehabisan bahan masakan? Lapar tengah malam dan enggak punya makanan? Musim hujan seperti sekarang juga bikin kamu malas keluar rumah?

Nah, inilah alasan kenapa kamu harus sedia makanan siap saji di rumah biar enggak kebingungan untuk makan di waktu-waktu tertentu.

Catat, ini daftar stok makanan instan yang wajib ada di rumah!

Baca juga: Makanan Penambah Darah yang Enak & Ampuh Atasi Anemia

1. Mi Instan

stok makanan instan
Sumber gambar: Pixabay

Sepertinya, mie instan adalah makanan instan yang wajib di stok di rumah. Rasanya yang lezat dan tersedia dengan berbagai pilihan, membuat banyak orang menyukai mi instan.

Harga mi instan juga tergolong murah dan mudah didapatkan. Proses pembuatannya yang mudah, rasanya yang lezat, serta mengenyangkan, membuat mi instan menjadi pilihan utama makanan instan di berbagai kalangan.

2. Bubur Instan

stok makanan instan
Sumber gambar: Shutterstock

Makanan instan yang bisa kamu stok selanjutnya adalah bubur instan. Sekarang, kalau tiba-tiba kamu ingin makan bubur tetapi sudah tidak ada yang jual, seduh saja bubur instan.

Cara membuatnya juga mudah, Toppers. Tuangkan bubur ke dalam mangkuk dan tambahkan air panas secukupnya. Tambahkan topping yang sudah disediakan di dalam kemasan.

3. Sereal

3. Sereal
Sumber gambar: Pixabay

Sereal juga wajib kamu stok di rumah, Toppers. Selain untuk sarapan, sereal bisa jadi pilihan untuk mengganjal lapar saat kamu tidak bisa memasak dan pergi ke luar rumah untuk membeli makanan. Cukup tambahkan susu ke sereal, sereal siap disantap!

4. Pasta

4. Pasta
Sumber gambar: Pixabay

Tidak jauh berbeda dengan mie, makanan instan dengan bahan dasar tepung ini juga wajib kamu stok di rumah. Banyak pilihan rasa yang tersedia dengan berbagai bentuk pasta yang bisa kamu pilih.

Seperti spageti, macaroni, fettucini, fusilli, dan masih banyak lainnya. Biasanya bumbunya yang digunakan adalah saus dengan potongan daging di dalamnya.

5. Makanan Kaleng

5. Makanan Kaleng
Sumber gambar: Pixabay

Makanan instan yang wajib kamu stok di rumah adalah makanan kaleng, Toppers. Mungkin kamu familiar dengan Ikan Sarden? 

Nah, itu salah satu contoh makanan kaleng yang mudah untuk dimasak. Selain itu juga ada kornet kaleng yang bisa kamu santap bersama nasi.

Indomie Jadul
Bernostalgia dengan Indomie jadul yang tetap nikmat!

Baca juga: Makanan Pencegah Kanker yang Ampuh Tangkal Radikal Bebas

6. Makanan Beku

6. Makanan Beku
Sumber gambar: Pixabay

Masaknya mudah dan rasanya juga enak, makanan beku wajib kamu stok di rumah, nih! Ada berbagai macam makanan beku yang bisa kamu pilih.

Mulai dari ayam goreng, nugget, dan sosis. Bahkan sekarang banyak banget sosis yang enggak perlu dimasak lagi, lho!

7. Oatmeal

7. Oatmeal
Sumber gambar: Pixabay

Sekarang banyak banget orang mengkonsumsi oatmeal sebagai pengganti nasi untuk diet. Nah, oatmeal ini bisa kamu stok di rumah.

Kandungan oatmeal mencakup banyak nutrisi, termasuk vitamin dan mineral. Cara buatnya juga mudah, campurkan oatmeal dengan air panas hingga menjadi bubur.

8. Abon

8. Abon
Sumber gambar: Shutterstock

Abon bisa jadi alternatif lauk makanan kamu, loh! Banyak banget abon instan yang siap disantap. Taburkan abon di atas nasi, pas untuk jadi santapan untuk mengganjal lapar!

9. Roti

9. Roti
Sumber gambar: Pixabay

Makanan instan yang wajib kamu stok di rumah adalah roti. Roti bisa kamu gunakan untuk sarapan di pagi hari.

Tetapi, saat kelaparan di tengah malam, tentu roti bisa jadi alternatif makanan untuk kamu santap, Toppers!

10. Cream Soup

10. Sup Krim
Sumber gambar: Pixabay

Makanan instan lainnya yang harus kamu stok adalah sup krim. Cara buatnya juga mudah banget!

Panaskan air sesuai takaran dan tuang bubuk sup ke dalamnya. Aduk hingga sup mengental dan mendidih. Sup krim siap kamu santap. Cocok banget untuk disantap saat musim hujan seperti sekarang ini!

Baca juga: Makanan yang Baik untuk Kesehatan Jantung, Mudah Ditemukan!

Itu dia daftar stok makanan instan yang wajib ada di rumah. Enggak ada salahnya stok makanan instan dengan catatan jangan sampai kamu mengonsumsinya secara berlebihan, ya!

sereal bayi
Praktis, hemat dan sehat. Beri si kecil sarapan bergizi dengan sereal bayi terlengkap di sini!

Penulis: Felly Eliza Putri

© 2009-2025, PT Tokopedia